Advertisement
Categories: Otomotif

All New Honda BeAT Hadir Dengan Fitur Terkini, Segini Harganya

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan All New Honda BeAT 2024, dengan model yang lebih segar dan penambahan fitur terkini.

Bagi Sobat Holopis yang ingin membelinya, tidak perlu menunggu lama karena bisa dipesan langsung tanpa inden.

“Untuk All New Honda BeAT perhari ini sudah bisa dipesan dan tidak ada inden,” kata Executive Vice President PT AHM, Thomas saat peluncuran di Cikarang seperti dikutip Holopis.com, Senin (3/6).

Thomas menyampaikan, harga motor All New Honda BeAT dilepas dengan harga mulai Rp 18 jutaan untuk varian terendah dan Rp 19 jutaan untuk varian tertinggi.

Menurutnya, harga tersebut sudah disesuaikan dengan tren prekonomian yang ada saat ini. Sehingga, harga tersebut masih bisa terjangkau oleh masyarakat.

“Jadi kalau sesuai dengan permintaan pasar kami lihat tren prekonomiannya seperti apa, jadi masih kami lihat dari keterjangkauan dari masyarakat juga,” jelasnya.

“Jadi kalau sesuai dengan permintaan pasar kami lihat tren prekonomiannya seperti apa, jadi masih kami lihat dari keterjangkauan dari masyarakat juga,” sambung Thomas.

Kehadiran All New Honda BeAT, merupakan sebuah komitmen Honda untuk menghadirkan motor yang berkualitas tinggi dengan model terbaru dan fitur yang terkini.

“Kami berharap BeAT semakin dicintai, menemani mobilitas seluruh konsumen motor Honda,” kata Thomas.

All New Honda BeAT hadir dengan perubahan yang terlihat pada penggunaan lampu depan dan belakang baru. Lampu depan sudah full LED, plus bodinya juga berubah jadi semakin halus tarikan desainnya.

Fitur buat series paling tinggi, dapat Smart Key yang sudah termasuk alarm. Selain itu BeAT Street dapat alarm juga dan memakai ban dengan ukuran 12 inci. Hadir tiga varian yakni CBS, Deluxe Standard, Deluxe Smart Key, dan BeAT Street.

Harga

  • CBS dibanderol Rp 18.430.000,
  • Deluxe Standard Rp 19.300.000,
  • Deluxe Smart Key Rp 19.830.000,
  • BeAT Street dibanderol Rp 19.300.000.
Share
Published by
Ronalds Petrus Gerson
Tags: HondaMotor

Recent Posts

Inter vs Como : Nerazzurri Libas Habis 2-0 Tanpa Balas

Pertandingan antara Inter vs Como pada lanjutan Liga Italia berakhir dengan skor 2-0 tanpa balas…

10 menit ago

RESEP : Pisang Goreng Madu, Cocok Disantap Hangat-hangat Saat Hujan

Resep masakan kali ini ada Pisang Goreng Madu, yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok sekali…

25 menit ago

Satpol PP Karawang Tertibkan Tempat Hiburan Malam Ilegal di Plaza Cikampek

Pemerintah Kabupaten Karawang melalui Satpol PP dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

2 jam ago

8 Tips Mencegah Aquaplaning di Musim Penghujan

JAKARTA - Musim penghujan selalu membawa tantangan tersendiri bagi para pengguna jalan. Curah hujan yang…

2 jam ago

MRT Jakarta Rubah Jadwal Operasional Selama Dua Hari

PT MRT Jakarta melakukan perubahan jadwal operasional saat Natal dan cuti bersama 2024. Perubahan berlaku…

3 jam ago

Vadel Badjideh Ngamuk Mukanya Diganti Monyet : Band Radja Tidak Profesional

Tiktokers Vadel Badjideh mengungkapkan kekesalannya kepada band kenamaan Indonesia, Radja.

4 jam ago