BerandaNewsOlahragaReal Madrid Siap Umumkan Kylian Mbappe, Seluruh Dokumen Transfer Disepakati!

Real Madrid Siap Umumkan Kylian Mbappe, Seluruh Dokumen Transfer Disepakati!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Real Madrid dikabarkan siap mengumumkan transfer sang mega bintang Kylian Mbappe ke muka publik. Pakar transfer sepakbola Fabrizio Romano pun mengungkapkan, bahwa seluruh dokumen transfer kedua pihak telah disepakati.

“Kylian Mbappe ke Real Madrid, Here We Go! Setiap dokumen telah ditandatangani, disegel dan dilengkapi,” ungkap Romano, seperti dikutip Holopis.com dari Twitter/X @FabrizioRomano.

Fabrizio Romano juga mengungkapkan bahwa Real madrid akan mengumumkannya minggu depan, dan kini Mbappe sudah berhak dipanggil sebagai pemain Los Blancos.

“Real Madrid akan mengumumkan Mbappe sebagai pemain baru minggu depan setelah memenangkan Liga Champions. Mbappe membuat keputusannya pada bulan Februari, dia sekarang dapat dianggap sebagai pemain baru Real Madrid,” tegasnya.

Penerbit Iklan Google Adsense

Sebelumnya diketahui, bahwa Kylian Mbappe secara terang-terangan telah mengumumkan masa depannya bersama Paris Saint-Germain (PSG) beberapa waktu lalu.

Pernyataan Mbappe hengkang dari PSG itu seiring dengan kontraknya yang akan habis 30 Juni mendatang. Praktis, dengan kondisi kontrak tersebut, Real Madrid mendapatkan Mbappe dengan status bebas transfer.

Kesepakatan Mbappe dengan Madrid saat ini ibarat mimpi yang menjadi realitas, sebab Los Blancos sudah lama mengincar Mbappe namun tak kunjung terealisasi, sang pemain pun sejatinya ingin merumput bersama pemegang 15 gelar Liga Champions itu, namun terbentur kepentingan pribadi.

Mbappe sendiri dalam kontrak terakhirnya bersama PSG, memiliki klausul bertahan selama setahun ke depan, tetapi bintang Timnas Prancis itu ogah mengaktifkannya, dan akan tetap pergi dengan status bebas transfer.

Sebagai informasi tambahan, Kylian Mbappe jadi salah satu magnet sepakbola saat ini. Tercatat, Mbappe telah menciptakan sebanyak 256 gol bersama PSG, serta mampu membawa Les Parisiens meraih 15 trofi.

Selain cemerlang di level klub, Kylian Mbappe juga mampu membawa Timnas Prancis menjuarai Piala Dunia 2018, serta menjadi runer-up pada Piala Dunia edisi 2022 lalu. Secara total, Mbappe sudah menciptakan 77 caps dengan total 46 gol bersama Les Bleus.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Francesco Bagnaia Juara MotoGP Jerman 2024, Geser Posisi Jorge Martin di Klasemen Sementara

Francesco Bagnaia berhasil jadi juara MotoGP Jerman 2024, setelah menyelesaikan 30 lap dengan waktu 40 menit 40,063 detik.

Jorge Martin Tambah Poin Usai Juara Sprint Race MotoGP Jerman 2024

Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin kembali menambah poin setelah berhasil juara di sprint race MotoGP Jerman yang berlangsung di sirkuit Sachsenring, Sabtu (6/7).

Darren/Bernadine Gagal Juara Badminton Asia Junior Championship 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ganda campuran Indonesia yakni Darren Aurelius/Bernadine Anindya Wardana gagal menjuarai Badminton Asia Junior Championship 2024, usai kandas di babak final. Sebelum itu,...

Erick Thohir Ingin Indonesia Gebuk Balik Australia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi para pemain Timnas U-16 Indonesia untuk kembali mengalahkan Australia di berbagai ajang. Hal tersebut diungkapkan Erick...

Kemendikbudristek Apresiasi Capaian Indonesia di ASEAN University Games 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengapresiasi penampilan Kontingen Mahasiswa Indonesia yang telah memberikan prestasi membanggakan di 21st ASEAN University...

ASEAN University Games 2024 : Panahan Ikut Sumbang 7 Emas untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Cabang olahraga (cabor) panahan berhasil menyumbangkan sebanyak tujuh medali emas untuk Indonesia di 21st ASEAN University Games 2024 Surabaya-Malang. Srikandi Merah Putih...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS