HOLOPIS.COM, JAKARTA – Gregoria Mariska Tunjung berhasil menang di 32 besar dan lolos ke babak 16 besar Singapore Open 2024 berkat main tenang di atas lapangan.
Sebelumnya diketahui, turnamen Singapore Open 2024 itu sendiri berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Selasa (28/5).
Dalam pertandingannya, Gregoria Mariska Tunjung kemudian berhadapan dengan wakil Amerika Serikat, Beiwen Zhang.
Gregoria Mariska Tunjung pun mampy menampilkan permainan yang ciamik sejak set pertama, yang pada akhirnya sukses merangkul kemenangan dengan straight game langsung 21-18 dan 21-12.
“Di pertandingan tadi bisa dibilang saya cukup nyaman dengan apa yang ditampilkan walau di gim pertama poinnya tipis tapi saya merasa bisa cukup tenang variasi-variasi pola dan pukulan,” ungkap Gregoria, seperti dikutip Holopis.com.
“Di gim kedua, lawan cukup banyak melakukan kesalahan sendiri dan itu menguntungkan,” tambahnya.
Sebagai informasi tambahan, Gregoria Mariska Tunjung kemudian dijadwalkan tanding melawan wakil China Taipei, Pai Yu Po di babak 16 besar Singapore Open 2024.
Ada pun satu wakil lain yang berhasil lolos ke babak 16 besar Singapore Open 2024 yaitu atas nama Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana sendiri berhasil melangkah ke babak 16 besar usai mampu mengalahkan rekan senegara sekaligus seniornya, yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan skor 18-21, 23-21 dan 21-16.
Selain daripada itu, sejumlah wakil Indonesia lainnya akan bermain di hari kedua babak 32 besar Singapore Open 2024 besok, Rabu (29/5).