Polda Jabar Ngotot Perong Harus Tetap Dijadikan Tersangka

HOLOPIS.COM, JABAR – Polda Jabar (Jawa Barat) bersikeras akan tetap melanjutkan penetapan tersangka terhadap Pegi Setiawan alias Perong di kasus pembunuhan Vina.

Direktur Reskrimum Polda Jabar Kombes Surawan pun langsung mengklaim tidak ada keterlibatan anak pejabat. Sehingga, mereka membantah keras pernyataan Pegi yang menolak dianggap terlibat.

“Perlu saya sampaikan di sini bahwa tidak ada anak pejabat terlibat di sini. Kami sangat koperatif dan transparan terkait penyidikan ini. DPO ya hanya satu, yaitu PS,” kata Surawan dalam pernyataannya pada Minggu (26/5) seperti dikutip Holopis.com.

Surawan pun mengaku tidak akan bergeming dengan pengakuan Perong saat jumpa pers yang lalu. Pasalnya, Surawan ngotot memiliki fakta bahwa Perong terlibat pembunuhan Vina.

“Terkait apapun yang disampaikan, ya itu terserah, silakan. Kami tetap berpegang atau berpatokan pada fakta penyidikan, jadi kita tidak berasumsi apapun di medsos terhadap penyelidikan yang kita lakukan. Kita berpedoman kepada fakta bukan asumsi,” ucapnya.

Surawan juga bersikeras bahwa Perong adalah otak dari pembunuhan Vina Dewi Arsita atau Vina Cirebon dan kekasihnya Muhammad Rizky alias Eky di Cirebon.

“Kita yakinkan bahwa PS adalah ini. Kita sudah menyita sejumlah dokumen terkait dengan identitas, baik KK maupun ijazah. Kita yakinkan bahwa ini adalah PS alias Pegi Setiawan,” lanjutnya.

Surawan juga berdalih bahwa pihaknya tidak bisa menangkap Pegi yang buron selama delapan tahun karena pelaku mengubah identitasnya menjadi Robi Irawan saat pindah ke Katapang, Kabupaten Bandung pada 2016.

“Hal ini dikuatkan dengan keterangan pemilik kontrakan yang sudah kita minta keterangan. Demikian juga nama sudah diganti, bukan lagi PS tetapi menggunakan nama Robi,” pungkasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral