BerandaNewsPolhukamGoogle Cs Nekat Iklankan Judi Online Kena Denda Rp500 Juta per Konten

Google Cs Nekat Iklankan Judi Online Kena Denda Rp500 Juta per Konten

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengultimatum para penyelenggara platform digital, seperti Google, Meta, TikTok hingga X untuk berkomitmen bersama pemerintah memberantas konten judi online.

Budi menegaskan, bahwa pihaknya akan mengenakan sanksi berupa denda kepada para penyelenggara platform digital yang tidak kooperatif. Besaran dendanya tak main-main, yakni Rp500 juta per konten.

“Jika tidak kooperatif untuk memberantas judi online di platform Anda, maka saya akan mengenakan denda sampai dengan Rp500 juta per konten,” kata Budi dalam konferensi pers virtual, seperti dikutip Holopis.com, Jumat (24/5).

Budi menyampaikan, bahwa pengenaan denda tersebut diambil dengan mengacu pada regulasi yang telah berlaku di Indonesia, yakni Undang-undang (UU) Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik serta ketentuan perubahan.

Penerbit Iklan Google Adsense

Aturan lainnya yakni ketentuan perubahan dan Peraturan Menteri Kominfo (Permenkominfo) Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penyelenggara Sistem Elektronik Privat serta ketentuan perubahan.

“Denda kepada platform digital dikenakan sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2023 tentang Jenis dan Tarif Atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang berlaku pada Kementerian Kominfo,” jelasnya.

Bahkan, Budi Arie menyebut pihaknya berwenang untuk melakukan pemutusan akses terhadap platform digital yang tak kooperatif terhadap upaya pemberantasan judi online, sebagaimana tertuang dalam Permenkominfo 5/2020 dan Keputusan Keputusan Menteri Kominfo Nomor 172 Tahun 2024.

Budi lantas menambahkan, pihaknya di Kemenkominfo melihat masih terdapat banyak konten dengan kata kunci atau keyword terkait judi online.

Berdasarkan data pantauan Kemenkominfo per 7 November 2023 hingga 22 Mei 2024, ditemukan sebanyak 20.241 kata kunci judi online yang berseliweran di Google. Sementara di Meta, terdapat 2.702 keyword tentang judi online.

“Sebagai gambaran, 10 besar keyword terkait judi online dalam seminggu terakhir adalah: live slot, rtp slot, no limit, situs slot, slot gacor, pragmatic slot, casino online, togel, bonus slot, dan cq9,” jelasnya.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Kapolri Harap HUT 78 Jadi Semangat Insan Bhayangkara Makin Tegas, Humanis dan Merakyat

Semoga perayaan HUT Bhayangkara ke-78 semakin merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa demi meraih Visi Indonesia Emas yang kita cita-citakan bersama.

Noel Bela Budi Arie soal Peretasan PDSN

Ketua Prabowo Mania 08 tersebut mengatakan, bahwa jika dilihat secara dekat, sebenarnya ada sedikitnya dua pihak lain yang bertanggung jawab terhadap terjadinya peretasan tersebut.

Dewan Pers Desak Kapolri dan Panglima TNI Usut Tuntas Kasus Tewasnya Rico Sempurna

“Dewan Pers sangat menyesalkan terjadinya kebakaran yang merenggut nyawa tersebut,” kata Ninik Rahayu, Selasa (2/7) seperti dikutip Holopis.com.

IPW Desak Kapolres Karo Usut Tuntas Tewasnya Rico Sempurna

Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso meminta dengan tegas agar Kapolres Karo dan juga Kapolda Sumatera Utara memberikan atensi serius kepada kasus tewasnya wartawan di Karo, Rico Sempurna Pasaribu bersama tiga anggota keluarganya.

Jadi Tersangka Lagi, Uang Bupati Langkat Rp 22 Miliar Disita KPK

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menetapkan mantan Bupati Langkat, Terbit Rencana Perangin Angin (TRPA) dan kakak kandung Terbit, Iskandar Perangin Angin (IPA) sebagai tersangka.

Gugatan PDIP Ganggu KPK Usut Kasus Harun Masiku

Proses penyidikan kasus suap mantan Caleg PDIP, Harun Masiku yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) disebut dapat terganggu akibat gugatan kubu PDIP terkait penyitaan barang milik Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto. 
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS