Advertisement
Categories: Hiburan

Fix! Deretan Cosplayer Cantik Bakal Hadir Meriahkan Acara Indonesia Anime Con

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Indonesia Anime Con menambah sederetan nama populer dalam daftar pengisi acaranya. Salah satu yang baru saja diumumkan adalah kedatangan seorang cosplayer terkenal dari Filipina yakni Ming Miho.

Ming Miho melalui akun instagram resmi Indonesia Anime Con mengatakan dirinya akan hadir dan melakukan meet and greet di booth khusus dirinya dan membagikan banyak merchandise pada saat pelaksanaan acara.

Cosplayer cantik ini bahkan mengatakan bahwa dirinya tidak sabar untuk bertemu dengan para fans di acara INACON tersebut menggunakan bahasa Indonesia.

“Tak sabar untuk bertemu dengan kalian semua sampai jumpa di INACON,” ujar Miho seperti dikutip oleh Holopis.com, Selasa (21/5).

Selain Miho, cosplayer lainnya seperti Sally Dorasnow juga dipastikan akan hadir di acara yang akan berlangsung pada 15-16 Juni 2024 mendatang di ICE BSD.

Namun, tentu saja bukan hanya cosplayer wanita, cosplayer pria yang tak kalah tampan juga sudah dikonfirmasi akan hadir memeriahkan acara ini, salah satunya adalah cosplayer populer seperti Vann.

Seperti diberitakan sebelumnya oleh Holopis.com, INACON baru saja merilis daftar harga tiket untuk acara tersebut melalui akun instagram resmi mereka.

Tiket yang sudah mulai dijual presale perhari Senin, 20 Mei 2024 kemarin dan langsung Sold Out ini dikhususkan untuk tiket General 1 Day Pass dan dibanderol dengan harga Rp60 ribu dengan harga normal di hari pelaksanaan Rp150 ribu.

Share
Published by
Fisca Dwi Astuti

Recent Posts

Geger, Teuku Rizky Merasa Kena Tipu Fico Fachriza pakai Modus Pinjam Duit

JAKARTA - Komika Fico Fachriza saat ini tengah menjadi perbincanngan banyak kalangan. Bukan soal standup…

9 menit ago

Kaleidoskop 2024 : IHSG di Tahun Naga Kayu Cetak Rekor Berkali-kali

Laju Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG sepanjang tahun 2024 ini cenderung naik turun bak…

14 menit ago

MenPAN-RB Terbitkan SE, Minta Pelayanan Tetap Jalan saat Libur Nataru

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Rini Widyantini menyampaikan bahwa dirinya telah mengeluarkan…

29 menit ago

Ini Jajaran Pejabat Baru di Kementerian Komdigi yang Dipimpin Meutya Hafid

Selain perubahan logo, struktur organisasi Komdigi juga mengalami perubahan Dari empat direktorat jenderal (Ditjen) yang…

44 menit ago

Jadwal Lanjutan Boxing Day Liga Inggris : Ada Arsenal vs Ipswich

Boxing Day Liga Inggris musim 2024/2025 masih akan berlanjut, dua pertandingan sisa pun bakal tersaji.…

59 menit ago

MU Keok Lagi, Amorim Ukir Rekor Buruk!

Manchester United (MU) kembali menelan hasil negatif, kekalahan 2-0 atas Wolves pun sekaligus berbuntut rekor…

1 jam ago