BMKG Ramal Cuaca Jateng Hari Ini Bakal Cerah Berawan

0 Shares

HOLOPIS.COM, SEMARANG – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan informasi perihal prakiraan cuaca Jateng (Jawa Tengah) pada hari ini, Senin 20 Mei 2024.

Berdasarkan informasi prakiraan BMKG yang dihimpun Holopis.com dari laman resminya, cuaca Jateng pada hari ini bakal didominasi oleh cuaca cerah hingga cerah berawan sejak pagi hingga dini hari keesokan harinya, Selasa (21/5).

- Advertisement -Hosting Terbaik

Kendati begitu, BMKG masih melihat adanya potensi hujan dengan intensitas ringan di wilayah Temanggung, serta potensi cuaca berawan alias mendung di wilayah Banjarnegara, Purbalingga, Purwokerto dan Wonosobo.

Kemudian pada malamnya, potensi cuaca berawan juga diprediksi bakal melanda wilayah Banjarnegara, Purbalingga, Purwokerto, dan Slawi.

- Advertisement -

Selain memberikan informasi perihal prakiraan cuaca, BMKG juga turut memberikan informasi mengenai prakiraan suhu dan kelembapan udara di Jateng pada hari ini.

Menurut BMKG, suhu udara di Jateng pada hari ini diprediksi bakal berkisar antara 22 – 34 derajat celcius, dengan kelembapan udara yang terbilang rendah, yakni di angka 60 – 95 persen.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis