Advertisement
Categories: Ekobiz

Bos BI Ramal Ekonomi RI Triwulan II-2024 Masih di Atas 5 Persen

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo menyambut kinerja apik perekonomian Indonesia yang mampu mencatatkan pertumbuhan di angka 5,11 persen yoy pada periode triwulan I-2024. Angka tersebut bahkan lebih tinggi dari proyeksi BI yang sebesar 4,7 persen.

Menurutnya, kinerja apik tersebut akan berlanjut pada periode selanjutnya, yakni pada periode triwulan II-2024 mendatang. Dimana pada periode tersebut, pihaknya di Bank Sentral memproyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia masih akan berada di atas 5 persen.

“Tentu saja kami meyakini di triwulan II ini juga akan lebih tinggi dari 5 persen. Perkiraan kami akan lebih tinggi,” ujar Perry dalam media breafing ‘Perkembangan Ekonomi Terkini’ yang dikutip Holopis.com, Rabu (8/5).

Dia menjelaskan, bahwa proyeksi pihaknya itu cukup kuat. Sebab menurutnya, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal kedua ini nantinya akan didukung dengan konsumsi rumah tangga, khususnya konsumsi yang berkaitan dengan Ramadan dan Idul Fitri.

“Itu akan mendukung pertumbuhan ekonomi di atas 5 persen, dan juga keberlanjutan dari pembangunan infrastruktur, baik pemerintah maupun swasta,” pungkasnya.

Sebelumnya, Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal I-2024 mencapai 5,11 persen secara tahunan (year on year/yoy).

Pertumbuhan ekonomi ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan kuartal IV-2023 yang tercatat sebesar 5,04 persen dan kuartal I-2023 yang tumbuh 5,04 persen (yoy).

“Ekonomi Indonesia tumbuh 5,11 persen pada triwulan I-2024,” kata Plt Kepala BPS, Amalia A. Widyasanti, Senin (6/5).

Amalia menjelaskan, pertumbuhan ini ditopang oleh konsumsi rumah tangga yang meningkat, berkenaan dengan momentum Lebaran dan Pemilu 2024.

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Hasil Cagliari vs Inter Milan : Nerazzurri Bungkus Kemenangan 3-0 Tanpa Balas

Inter Milan berhasil mengandaskan perlawanan Cagliari pada lanjutan Liga Italia 2024/2025, dengan skor telak 3-0…

12 menit ago

RESEP : Sandwich Roti Gandum Keju, Sarapan Sehat dan Nikmat

Resep makanan kali ini ada Sandwich Roti Gandum Keju yang tentunya lezat, nikmat dan menyehatkan.…

27 menit ago

Kunci Gitar Lisztomania – Phoenix Chord

JAKARTA - Phoenix, band indie rock dari Prancis, kembali memikat pendengar dengan lagu "Lisztomania" yang…

1 jam ago

Ancol Tata Pedagang Asongan

JAKARTA - PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, tengah melakukan penataan pedagang asongan. Sebagai tahap uji…

2 jam ago

PMTL JTQ Jatim Gelar Tasyakuran Akbar Khataman Al-Qur’an Berbagai Riwayat

MADIUN - Program Murattal Tujuh Lagu (PMTL) Jam’iyuah Tilawatil Qur’an (JTQ) Provinsi Jatim, akan menyelenggarakan…

2 jam ago

Film Harbin Sajikan Sejarah Korea Selatan Dengan Pemeran Tampan

JAKARTA - Para pecinta film Korea Selatan harus berbahagia karena film persembahan rumah produksi CJ…

3 jam ago