Categories: Pilpres

Prabowo Subianto Berharap Semua Pihak Hormati Apapun Hasil Putusan MK

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden terpilih RI Prabowo Subianto meminta semua pihak untuk menahan diri dan legowo usai mendengar putusan hakim Mahkamah Konstitusi terkait sengketa Pilpres.

Wakil Ketua Tim Pembela Prabowo-Gibran, Otto Hasibuan menyampaikan, instruksi tersebut diberikan langsung oleh Prabowo Subianto jelang putusan pada hari ini.

“Pak Prabowo minta tenang, menghormati semua pihak, menghormati putusan MK, apa pun keputusannya,” kata Otto Hasibuan dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Senin (22/4).

Otto juga menyampaikan, sikap Prabowo Subianto juga terbilang sangat negarawan dalam menerima apapun hasil yang akan disampaikan MK.

“Kita siap menang, siap kalah. Pak Prabowo selalu sikapnya gentle, jadi tidak ada keributan. Siapa pun yang dimenangkan, kita harus hormati,” tukasnya.

“Jangan ada relawan yang turun ke jalan, semua menghormati putusan MK,” lanjutnya.

Meski begitu, Otto sendiri mengaku tetap optimis bahwa putusan hakim Mahkamah Konstitusi bakal memperkuat putusan KPU RI terkait kemenangan Prabowo-Gibran.

“Kita namanya sudah berjalan perkara ini. Kita ada intuisi, feeling, dan analisis,” ujarnya.

Ronald Steven

Share
Published by
Ronald Steven

Recent Posts

Fadil Jaidi Nangis Tersedu-sedu Ditinggal Nikah Sahabat

Youtuber terkenal Faidl Jaidi tampak tak bisa menahan rasa harunya di hari pernikahan sang sahabat,…

11 menit ago

PPP Pertimbangkan Dukung Bobby dan Nagita Slavina di Pilgub Sumut

PPP mengungkapkan bahwa pihaknya sampai saat ini masih mempertimbangkan untuk mendukung Bobby Nasution maju di…

26 menit ago

Raffi Ahmad Beri Sinyal Bakal Terjun ke Politik

Raffi Ahmad menjawab kabar bahwa dirinya bakal diusung dalam Pilkada Serentak 2024. Suami dari Nagita…

41 menit ago

Gibran Bantah Rajin ke Jakarta Demi Endorse Kaesang Pangarep

Wakil Presiden Terpilih periode 2024-2029 Gibran Rakabuming Raka menjelaskan alasannya belakangan ini sering berkunjung ke…

56 menit ago

Kaesang Pangarep : Jateng Punya Masalah Kompleks

Ketua Umum PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Kaesang Pangarep mulai melirik potensi untuk maju di Pilkada…

1 jam ago

Bukan Eddy Rahmayadi, PKS Dukung Bobby Nasution Maju di Pilkada Sumut

PKS menegaskan bahwa mereka telah memilih untuk memberikan rekomendasi kepada Bobby Nasution di Pilkada Sumatera…

1 jam ago