HOLOPIS.COM, JAKARTA – Selain mempersiapkan acara pernikahan, sobat holopis juga harus mempersiapkan mental dan performa di ranjang saat malam pertama menjadi pengantin baru.

Hal tersebut juga harus dipersiapkan karena ada pelajaran yang harus dimengerti oleh pasangan baru saat pertama kali melakukan berhubungan intim agar tidak saling menyakiti dan malam pertama serasa tidur diatas pelangi.

Seks edukasi sebelum menjadi pengantin baru juga harus dipelajari untuk pengetahuan sobat holopis saat melakukan hubungan intim bersama pasangan.

Untuk menujang pengetahuan terkait seks edukasi, sobat holopis bisa membaca tips dibawah ini sebagai pengetahuan atau modal kalian bertempur diranjang.

Berikut tips untuk calon pengantin baru saat malam pertama :

  1. Sebelum Malam Pertama
    – Sebelum melakukan malam pertama, kamu dan pasangan perlu membahas dulu tentang pandangan seputar seksualitas.
    – Periksa dan bicarakan tentang kesehatan seksual sebelum menikah
    – Membicarakan tentang ekspektasi yang dimiliki masing-masing untuk berhubungan seksual.
  2. Momen Malam Pertama
    – Kamu perlu ketahui dulu, bahwa ‘malam pertama’ tidak harus dilakukan di malam setelah pernikahan itu juga. Cari lah waktu di hari besoknya agar malam pertama bisa dilakukan dengan keadaan fisik yang nyaman yang sudah lebih berenergi.
    – Di momen malam pertama, cukup nikmati dan fokus tanpa perlu terlalu overthinking terhadap ekspektasi yang akan terjadi.
    – Mulailah membuat sentuhan dan stimulasi untuk mempersiapkan penetrasi.
    – Jangan ragu untuk ajak pasanganmu membicarakan tentang hal yang membuat nyaman atau tidak nyaman selama hubungan intim berlangsung.
    – Kamu perlu juga maklumi bahwa malam pertama biasanya muncul rasa canggung atau sakit.
    – Komunikasikanlah dengan jujur kepada pasanganmu tentang yang kamu rasakan. Sampaikan jika kamu alami orgasme atau tidak agar bisa saling memahami.
  3. Setelah Malam Pertama
    – Jaga lah komunikasi dengan membahas pengalaman malam pertama-mu dengan pasangan.
    – Sobat Holopis dan pasangan bisa saling mempelajari hal yang disukai agar bisa ditingkatkan.
    – Jangan lupa, kamu dan pasangan bisa berkomunikasi dengan sentuhan hangat seperti pelukan dan sebagainya. Hal ini baik untuk hubungan keintiman.

Calon pengantin jika nanti sudah mengerti dan mencoba, jangan diceritakan sama tetangga yaa malam pertama mu. Selamat mencoba!