Categories: Ragam

Besok Lebaran, Menag Yaqut Titip Pesan ke Umat Muslim

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pemerintah telah menetapkan Hari Raya Lebaran 2024 atau 1 Syawal 1445 Hijriah jatuh pada hari Rabu besok, tanggal 10 April 2024.

Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas memberikan pesan kepada masyarakat, wabil khusus umat Muslim untuk tetap menjaga ketertiban dan kembali merajut persatuan.

“Kami mohon untuk memberikan imbauan kepada seluruh umat Islam di Indonesia untuk selalu menjaga ketertiban selama masa Lebaran dan masa liburan.” kata Menag Yaqut dalam konferensi pers yang dikutip Holopis.com, Selasa (9/4).

Bagi Yaqut, tanggung jawab itu harus diemban oleh semua masyarakat. Dia juga mengingatkan pentingnya rekonsiliasi setelah kontestasi elektoral Pemilu 2024.

“Perjuangan politik sudah usai, kita doakan agar Indonesia bisa segera mendapatkan kejayaan dan kemajuan,” sebut Yaqut.

“Perjuangan menuju fitri juga sudah usai, semoga kita semua kembali menjadi pribadi-pribadi, diri-diri yang murni, jernih, tanpa ada dosa satu dengan yang lainnya,” tutur Yaqut.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Fatwa, Asrorun Ni’am Sholeh juga turut menyampaikan imbauan serupa. Ia mengatakan, Idul Fitri 1445 Hijriah harus membawa semangat rekonsiliasi nasional.

“Sekaligus juga momentum rekonsiliasi nasional setelah kita terfragmentasi di dalam perbedaan perbedaan politik,” ujar Asrorun.

“Dan, kebersamaan ini berada di dalam satu titik dan komitmen kita membangun bersama untuk mewujudkan baldatun thayyibatun wa rabbun ghofur,” imbuhnya.

“Inilah etos dan juga spirit serta semangat bersamanya Idul Fitri 1 Syawal 1445 yang perlu kita optimalkan,” ujar Asrorun lagi.

Khoirudin Ainun Najib

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Jokowi Kesel Birokrasi di Indonesia Masih Rumit

Presiden Jokowi (Joko Widodo) mengakui bahwa birokrasi di Indonesia sampai dengan saat ini masih rumit…

4 menit ago

Perjalanan Akademis Firmanto Laksana: Dari Ketua Bidang PERADI hingga Guru Besar Kehormatan Unissula

Ketua Bidang Pendidikan Profesi Advokat, Sertifikasi, dan Kerja Sama DPN Peradi, Firmanto Laksana, dikukuhkan sebagai…

19 menit ago

Prabowo Pastikan Bakal Perkuat BPK : Tiap Rupiah Harus Kita Amankan!

Presiden Terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto menanggapi harapan Presiden Jokowi perihal penguatan BPK di pemerintahan…

34 menit ago

Hamas Berniat Bebaskan Sandera, Meski Israel Tak Hentikan Serangan Permanen

Hamas mulai menunjukkan niat mereka untuk melakukan perjanjian dengan Israel terkait sandera yang masih di…

49 menit ago

Penampilan di Minggu Terakhir PRJ 2024, Ada Rizky Febian Hingga Kotak!

Keseruan Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) akan masih terus berlanjut hingga tanggal 14…

1 jam ago

Pemkab Bekasi Lakukan Persiapan Hadapi Anomali Cuaca

Sejumlah persiapan dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi dalam menghadapi ancaman bencana alam…

1 jam ago