Advertisement
Categories: Polhukam

Kejagung Geledah Rumah Suami Sandra Dewi

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Penyidik Jampidsus Kejagung menggeledah rumah suami Sandra Dewi, Harvey Moeis (HM), di kawasan Pakubuwono, Jakarta Selatan, Senin (1/4). Penggeledahan terkait proses penyidikan kasus dugaan korupsi komoditas timah di wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah Tbk.

“Hari ini Tim Penyidik juga melaksanakan penggeledahan di kediaman Tersangka HM,” ucap Direktur Penyidikan (Dirdik) Jampidsus Kejagung, Kuntadi dalam keterangannya, seperti dikutip Holopis.com.

Kuntadi belum dapat membeberkan hasil penggeledahan yang dilakukan penyidik di rumah Harvey Moeis dan Sandra Dewi. Hal ini karena proses penggeledahan masih berlangsung.

“Penggeledahan di Pakubuwono sedang berlangsung, hasilnya apa, nanti kita lihat, kita tunggu nanti akan kami sampaikan apa-apa aja yang telah kami lakukan,” kata Kuntadi.

Hari ini, penyidik juga sedang memeriksa empat orang saksi, salah satunya RBS alias RBT. Harvey Moeis, disebut sebagai perpanjangan tangan PT RBT.

Pemeriksaan RBS dilakukan setelah penyidik menetapkan Harvey Moeis dan crazy rich PIK Helena Lim sebagai tersangka kasus ini. Menurut Kuntadi, pemanggilan dan pemeriksaan RBS dalam rangka membuat terang suatu peristiwa.

“Maka pada hari ini kami memanggil dan memeriksa saudara RBS selaku saksi,” tutur dia.

Selain itu, Penyidik Jampidsus juga sudah memblokir rekening para tersangka. “Terkait apakah sudah ada tindakan pemblokiran, bahwa pemblokiran sudah lama kami lakukan, bukan baru sekarang dan terus berkembang,” tandasnya.

Share
Published by
Rangga Tranggana

Recent Posts

Tega! Israel Desak RS Terakhir di Gaza Ditutup

Israel telah melakukan perintah penutupan terhadap salah satu rumah sakit terakhir yang masih berfungsi di…

1 jam ago

Pulang dari Mesir Prabowo Langsung Gelar Ratas di Ruang Tunggu Bandara Halim

Setelah menghadiri KTT D-8 di Kairo, Mesir, Presiden Prabowo Subianto tiba kembali di Indonesia pada…

1 jam ago

5 Ide Parcel Buatan Sendiri untuk Hadiah Natal

Salah satu pilihan yang paling disukai adalah parcel kue kering. Sobat Holopis bisa menyiapkan berbagai…

2 jam ago

Rekor Top Speed di MotoGP, Brad Binder dan Pol Espargaro Teratas

Kecepatan laju motor di MotoGP, top speed bisa mencapai lebih dari 350 km/jam. Dalam catatan…

2 jam ago

Serangan Mirip Tragedi 9/11 Terjadi di Rusia, Drone Ukraina Picu Bola Api di Kazan

Dua gedung pencakar langit di Kazan, Rusia, menjadi sasaran serangan beberapa pesawat nirawak (drone) Ukraina,…

2 jam ago

Kaleidoskop MotoGP 2024 : 5 Aksi Penyelamatan Terbaik

Pembalap MotoGP akan memacu motornya sekencang mingkin, untuk bisa berada di posisi terdepan. Selain adu…

2 jam ago