Jokowi Ingin Timnas Indonesia Bisa Perbaiki Peringkat di FIFA

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Jokowi (Joko Widodo) memberikan apresiasi atas kemampuan timnas Indonesia yang berhasil mengalahkan Vietnam.

Dengan perolehan skor 3-0 di kandang Vietnam, Jokowi memastikan bahwa rakyat Indonesia sangat senang dengan penampilan Timnas pada saat ini.

“Ya saya kira semua rakyat senanglah, gimana kita bisa menang di kandang lawan di Vietnam dan dengan angka yang telak tanpa terbalas 3:0,” kata Jokowi dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (27/3).

Dengan kemenangan yang didapatkan dalam penyisihan Piala Dunia tersebut, Jokowi berharap bisa meningkatkan peringkat Timnas Indonesia di FIFA.

“Semalam kita nonton sangat-sangat ramai sekali dan ini menunjukkan bahwa akan ada perbaikan ranking, akan ada step by step, akan ada perbaikan-perbaikan terus di Timnas kita,” ujarnya.

Perbaikan itu pun diharapkan bisa dilakukan secara maksimal oleh Erick Thohir di semua lini dengan jabatannya saat ini sebagai Ketua PSSI.

“Baik yang U-20 maupun U-23 semuanya, semuanya akan terus diperbaiki oleh PSSI yang dikomandani Pak Erick Thohir,” tuntasnya.

Ruang Mula

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jadwal Taipei Open 2024 Hari Ini : 3 Wakil Indonesia Tembus Final

Taipei Open 2024 memasuki babak final, Indonesia sendiri berhasil meloloskan tiga wakilnya ke fase tersebut. Berikut jadwal selengkapnya di artikel ini.

UEFA Nations League : Belanda Sikat Habis Bosnia 5-2

Timnas Belanda berhasil mengandaskan perlawanan Bosnia dan Herzegovina pada laga pertama Grup 3 Liga A UEFA Nations League 2024/2025, dengan skor telak 5-2.

Jerman Cukur Habis Hungaria 5-0 Tanpa Balas

Timnas Jerman berpesta gol ke gawang Hungaria pada laga pertama Grup C UEFA Nations League, dengan skor 5-0 tanpa balas.
Prabowo Gibran 2024 - 2029

Berita Terbaru