Kamis, 19 September 2024
Kamis, 19 September 2024

Menpora Dito Tanggapi Begini Soal Kualitas Lapangan SUGBK

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo turut buka suara perihal kualitas lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), yang menjadi venue pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Sebelumnya diketahui, pertandingan antara Timnas Indonesia vs Vietnam di SUGBK berlangsung, pada Kamis (21/3) malam WIB, dimana skuad Garuda menang 1-0 tanpa balas di laga tersebut.

Pasca pertandingan, kualitas lapangan, dalam hal ini rumput SUGBK pun menjadi sorotan pelatih Vietnam, Philippe Troussier. Menurutnya, kualitas rumput SUGBK tidak layak untuk melakoni laga.

Seiring dengan hal itu juga, Menpora Dito yang langsung menyaksikan laga Indonesia vs Vietnam di SUGBK, ikut merespon apa yang menjadi sorotan pelatih Vietnam tersebut.

“Pastinya menyayangkan. Tapi kemarin kami juga koordinasi dengan PPK GBK, memang ada jadwal yang mungkin maintenance, itu lah yang kami sudah ingatkan kembali venue-venue olahraga harus dijaga dengan baik,” ungkap Menpora Dito, seperti dikutip Holopis.com.

Lanjutnya, Menpora Dito juga berharap bahwa PPK GBK bisa mengikuti cara negara lain dalam merawat Stadion, terkhusus rumput.

“Sebenarnya menurut saya selain steril, harus dicari juga solusi bagaimana cara maintenence yang bisa cepat. Kemarin saya waktu kunjungan ke Singapura, itu mereka bisa merawat lapangan sminggu sudah bisa,” ujarnya lagi.

“Jadi ini kita kemairn dorong dari Singapura sudah bertemu dengan JIS, PPK GBK juga, untuk transfer knowledge terkait dengan maintenance dan perawatan,” tambahnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Prediksi Susunan Pemain Atalanta vs Arsenal di Liga Champions

Duel seru antara Atalanta vs Arsenal jadi salah satu yang dinanti di lanjutan laga perdana fase grup Liga Champions 2024/2025. Untuk itu, simak prediksi susunan pemain kedua tim di artikel ini.

Atalanta vs Arsenal : Jadwal dan Link Live Streaming

Duel Atalanta vs Arsenal akan tersaji di laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025. Simak jadwal dan link live streaming kedua tim selengkapnya di artikel ini.

China Open 2024 : Lanjut ke Perempat Final, Fikri/Daniel Tumbangkan Jagoan Tuan Rumah!

Satu lagi kejutan dari Indonesia di 16 besar China Open 2024, dimana Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin berhasil menyingkirkan unggulan pertama tuan rumah di fase tersebut.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru