yandex
Rabu, 1 Januari 2025

CCTV : Detik-detik Harimau Tercebur di Bendungan Pasaman Barat

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sebuah video dari hasil rekaman kamera pengawas alias CCTV memperihatkan detik-detik seekor harimau sumatera, atau hatimau bernama latin Panthera Tigris Sumaterae tercebur di sebuah bendungan air, pada Sabtu (23/3).

Diketahui, bendungan tersebut merupakan bendungan tempat pembangkit listrik tenaga mikrohidro di Nagari Kajai Selatan, Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar).

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @kabarnegri, memperlihatkan seekor harimau Sumatera berupaya untuk keluar dari bendungan.

Dalam video berdurasi tak sampai 40 detik itu, tampak harimau tersebut menyusuri sudut bendungan untuk berupaya naik ke atas permukaan. Hingga pada akhirnya, harimau tersebut berhasil naik dan meninggalkan bendungan tersebut.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kabar Negri (@kabarnegri)

Melihat video tersebut, tidak sedikit netizen yang beranggapan, bahwa kemunculan harimau di dekat pemukiman warga tersebut karena habitatnya yang saat ini semakin terganggu oleh aktivitas manusia.

“Alhamdullilah ternyata masih ada Harimau Sumatra tolong di amankan untuk pelestariannya BKSDA setempat,” tulis @kakangprabu.89.

“Dia lapar, wilayah mencari buruannya semakin sempit, wajar kalau masuk sampai ke pemukiman warga,” tulis @twofishseven.

Adapun berdasarkan informasi dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumbar, harimau yang sempat tercebur di bendungan itu kini masih berkeliaran di pemukiman warga.

Oleh karena itu, Pelaksana harian (Plh) BKSDA Sumbar, Dian Indriati mengimbau warga untuk waspada. Sebab, saat ini pihaknya tengah menuju lokasi ditemukannya harimau tersebut.

“Satwa sudah keluar dari saluran air. Namun masih berkeliaran di sekitar pemukiman warga. Saat ini Tim WRU SKW I menuju lokasi terbebut,” katanya dalam keterangan tertulis, Sabtu (23/3).

Dalam penanganan harimau Sumatera itu, BKSDA Sumbar juga sudah berkoordinasi dengan dokter hewan.

“Tim juga melibatkan dokter hewan dalam penanganan (harimau),” tutupnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral