Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia mampu menang atas Vietnam 1-0, pelatih Shin Tae-yong (STY) mengapresiasi betul perjuangan yang ditampilkan anak asuhnya di laga tersebut.

Sebelumnya perlu diketahui terlebih dahulu, bahwa Timnas Indonesia vs Vietnam pada lanjutan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Kamis (21/3) malam WIB.

Timnas Indonesia menang 1-0 tanpa balas, satu-satunya gol kemenangan tersebut pun ditorehkan Egy Maulana Vikri di menit 52.

“Saya sangat senang karena kita bisa menang menghadapi Vietnam. Saya juga sangat bangga kepada para pemain yang sudah bekerja keras,” ungkap STY, seperti dikutip Holopis.com.

Lebih lanjut, STY juga tetap mengapresiasi Timnas Vietnam yang membuat pertandingan menjadi menarik.

“Saya berterima kasih juga kepada tim Vietnam yang sudah jauh-jauh datang dan membuat pertandingan berjalan dengan menarik,” ujarnya lagi.

Selain itu, STY juga akan mempersiapkan skuad Timnas Indonesia untuk laga berikutnya, agar pertandingan semakin menarik.

“Untuk ke depan kami akan mempersiapkan pertandingan berikutnya agar jadi pertandingan yang lebih keren,” imbuhnya.

Sebagai informasi, dengan hasil kemenangan tersebut, maka Timnas Indonesia naik ke posisi dua klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, dengan mengoleksi empat poin dalam tiga laga.

Sementara Vietnam harus turun tahta ke peringkat tiga dengan tiga poin.

Untuk pertandingan selanjutnya, giliran Vietnam yang akan menjamu Timnas Indonesia, pada (26/3) mendatang.