yandex
Senin, 30 Desember 2024

Daftar Tim Lolos ke Perempat Final Liga Europa

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sebanyak delapan tim telah mamastikan diri lolos ke babak perempat final Liga Europa, berikut informasi selengkapnya di artikel ini.

Sebelumnya diketahui, bahwa leg kedua babak 16 besar Liga Europa telah rampung seluruhnya, delapan laga terakhir telah dipertandingkan, Jumat (15/3) dini hari tadi WIB.

Beberapa tim top Eropa nampak menarik perhatian di laga dini hari tadi, seperti hal nya AC Milan yang bersua Slavia Praha.

AC Milan yang datang dengan modal kemenangan 4-0 di leg pertama, menatap laga leg kedua dengan kepercayaan diri tinggi. Rossoneri sukses menang 1-3 atas tim tuan rumah Slavia Praha.

AC Milan pun berhak ke perempat final Liga Europa karena unggul agregat 3-7 atas Slavia Praha.

Kemudian ada juga Liverpool yang menjamu Sparta Praha di Stadion Anfield, The Reds juga punya modal kemenangan bahkan telak yakni 5-1.

Pada leg kedua tersebut, Liverpool kembali berpesta gol, kali ini The Reds sukses meraih kemenangan dengan skor 6-1 sehingga skuad asuhan Jurgen Klopp lolos ke perempat final dengan agregat 11-2 atas Sparta Praha.

Ada juga laga lainnya seperti Bayer Leverkusen yang menang atas Qarabag 3-2, hingga Brighton yang harus angkat koper meski menang 1-0 kontra AS Roma karena kalah agregat.

Berikut ini hasil pertandingan leg kedua 16 besar dan daftar tim lolos ke perempat final Liga Europa :

Hasil Liga Europa

Jumat (15/3)

  • Pukul 00.45 WIB : Rangers 0 vs 1 Benfica (agregat 2-3)
  • Pukul 00.45 WIB : Slavia Praha 1 vs 3 AC Milan (Agregat 3-7)
  • Pukul 00.45 WIB : Villarreal 3 vs 1 Marseille (Agregat 3-5)
  • Pukul 00.45 WIB : West Ham United 5 vs 1 Freiburg (Agregat 5-1)
  • Pukul 03.00 WIB : Atalanta 2 vs 1 Sporting CP (Agregat 3-2)
  • Pukul 03.00 WIB : Bayer Leverkusen 3 vs 2 Qarabag (Agregat 5-4)
  • Pukul 03.00 WIB : Brighton & Hove Albion 1 vs 0 AS Roma (Agregat 1-4)
  • Pukul 03.00 WIB : Liverpool 6 vs 1 Sparta Praha (Agregat 11-2).

Daftar Tim Lolos ke Perempat Final Liga Europa

  • Benfica
  • AC Milan
  • Marseille
  • West Ham United
  • Atalanta
  • Bayer Leverkusen
  • AS Roma
  • Liverpool
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral