Categories: Pilkada

PAN Buka Pintu Erina Maju Cabup Sleman

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua Umum DPP PAN (Partai Amanat Nasional), Viva Yoga Mauladi menyampaikan bahwa pihaknya akan sangat membuka pintu lebar-lebar kepada Erina Sofia Gudono jika ingin maju sebagai Calon Bupati Sleman.

Hal ini disampaikan untuk menyambut adanya wacana istri Kaesang Pangarep tersebut jika ingin maju dalam pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) tersebut.

“Jika berkenan dan niat maju, kemungkinan besar PAN akan mendukung,” kata Viva dalam keterangannya, Selasa (12/3) seperti dikutip Holopis.com.

Alasan mengapa PAN akan mendukung jika Erina ingin menggunakan kendaraan partainya demi maju Pilbup Sleman, karena saat ini PAN adalah salah satu partai koalisi dengan pemerintah.

“Ya sebagai partai pengusung dalam satu koalisi dengan partai politik lainnya,” ujarnya.

Kemudian, ia menilai bahwa Erina akan terus bergelut dengan dunia perpolitikan nasional, apalagi ia merupakan istri Kaesang yang notabane adalah Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

“Kalau soal politik, tentu akan menjadi menu keseharian dari mbak Erina ya,” tukasnya.

Sehingga jika memang menantu Presiden Joko Widodo tersebut benar-benar memiliki iman politik untuk mengabdi menjadi Kepala Daerah, PAN siap menyambutnya dengan baik.

“Ayo maju Mbak (Erina),” sambung Viva.

Muhammad Ibnu Idris

Penikmat sambal matah dan sambal bajak.

Share
Published by
Muhammad Ibnu Idris

Recent Posts

Niat Hati Kampanye Anti Korupsi, Kementan Malah Dirujak Netizen

Kementerian Pertanian mengunggah sebuah flyer yang mengangkat tema anti korupsi, namun menggunakan konsep film yang…

1 jam ago

Manfaat Shalat Tahajud: Kebiasaan yang Mengubah Hidup

Shalat Tahajud adalah shalat sunnah yang dilakukan pada waktu malam setelah tidur. Shalat ini memiliki…

5 jam ago

Aparat Tembak Mati Teroris Papua

Aparat gabungan TNI Polri melakukan penyerbuan markas teroris Papua di Topo, Nabire.

6 jam ago

PSI Tawarkan Koalisi di Pilkada Jakarta, PKS : Paketnya Sesuai Arahan Presiden!

PKS mengaku terbuka dengan tawaran PSI untuk berkoalisi di Pilkada Jakarta 2024.

6 jam ago

Mahfud MD Sarankan Semua Komisioner KPU Mundur

Mantan Menko Polhukam, Mahfud MD menyarankan agar semua komisioner KPU RI saat ini agar mengundurkan…

7 jam ago

Banjir Landa Lima Kecamatan di Bone Bolango

Bencana banjir melanda beberapa wilayah pada lima kecamatan di Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.

9 jam ago