HOLOPIS.COM, JAKARTA – Para pencinta drama korea (drakor) baru saja disuguhkan sebuah tontonan baru, yaitu drakor romantis yang dibintangi Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won yang berjudul Queen Of Tears. Jika dilihat dari data penonton yang diambil Nielsen Korea, episode pertama Queen of Tears sangat tinggi dan mencapai angka 5.9 persen.
Sangking populernya, Queen of Tears saat ini sedang banyak dibicarakan. Bagi Sobat Holopis yang penasaran namun belum menonton drama ini, ini dia rangkuman sinopsis drakor Queen of Tears.
Sinopsis Queen of Tears
Drama ini bercerita soal kisah cinta antara pasangan suami istri, Baek Hyun-Woo (Kim Soo-Hyun) dan Hong Hae-In (Kim Ji Won). Namun pernikahan mereka sedang melewati rintangan. Baek Hyun Woo bekerja menjadi direktur untuk Perusahaan konglomerat, Queens Group. Baek Hyun-Woo adalah pria paling sukses di kampung halamannya, Yongdu-ri dan membuatnya menjadi kebanggaan warga.
Baek Hyun-Woo menikahi Hong Hae-In, putri dari keluarga yang memiliki dan mengoperasikan Queens Group.
Pernikahan yang diawali dengan cinta itu pun melewati segala macam rintangan setelah 3 tahun mengarungi bahtera rumah tangga.
Selain Kim Soo-hyun dan Kim Ji-won, drama ini juga dibintangi oleh Park Sung-hoon, Kwak Dong-yeon, Lee Joo-bin, dan masih banyak lagi.
Drakor yang ditulis oleh Park Ji-eun dan disutradarai oleh Jang Young-woo/Kim Hee-won ini bisa Sobat Holopis tonton di layanan streaming Netflix.
Selamat menonton!