Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Jadwal Liga Champions Hari Ini : City dan Madrid Main

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jadwal Liga Champions hari ini akan mempertandingkan dua laga sisa di leg kedua 16 besar pekan pertama. Pertama ada Manchester City vs Copenhagen dan kedua ada Real Madrid vs RB Leipzig.

Sebelum itu, perlu diketahui terlebih dahulu bahwa Manchester City dan Real Madrid sama-sama punya modal apik menatap leg kedua tersebut, sebab keduanya kompak menang di leg pertama lalu.

Manchester City menang 1-3 atas Copenhagen di leg pertama, sedangkan Real Madrid menang 0-1 atas Leipzig pada leg pertama lalu. Dengan begitu, The Citizens dan Los Blancos hanya perlu hasil imbang tanpa gol untuk bisa melangkah ke babak perempat final Liga Champions.

Pada leg kedua nanti, Manchester City dan Real Madrid jelas diuntungkan. Selain punya modal kemenangan di leg pertama, keduanya juga bertindak sebagai tuan rumah.

Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa tidak mudah mengalahkan Manchester City dan Real Madrid di kandangnya sendiri.

Terlebih, Manchester City sedang dalam keadaan on fire, dimana The Citizens sudah 10 laga bermain di semua kompetisi tanpa kekalahan, termasuk satu diantaranya leg pertama kontra Copenhagen.

Begitu pun dengan Real Madrid, kini Los Blancos sedang dalam kepercayaan diri tinggi, sekalipun performanya agak goyah dalam beberapa pekan terakhir.

Namun, sembilan pertandingan tanpa kekalahan jelas jadi modal ciamik untuk bisa memetik hasil maksimal menghadapi Leipzig nanti.

Berikut ini jadwal lanjutan leg kedua babak 16 besar Liga Champions :

Jadwal Liga Champions

Kamis (7/3)

  • Pukul 03.00 WIB : Manchester City vs FC Copenhagen
  • Pukul 03.00 WIB : Real Madrid vs RB Leipzig
Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

China Open 2024 : Fajar/Rian Diganyang Malaysia!

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus terhenti langkahnya pada perempat final China Open 2024, usai takul di tangan wakil Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Jack Miller Balapan di MotoGP 2025 Bersama Pramac Pakai Motor Yamaha

Jack Miller akan ikut dalam balapan MotoGP 2025, setelah resmi menandatangani kontrak dengan tim Pramac Racing Yamaha. Durasi kontrak yang ditawarkan, yakni selama satu musim.

China Open 2024 : Jonatan Christie Tembus ke Semifinal Usai Sikat si Kuda Hitam

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan si kuda hitam asal tuan rumah Lei Lan Xi di babak perempat final.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru