BerandaNewsKesehatan4 Manfaat Kacang Panjang untuk Kesehatan, Salah Satunya Bisa Turunkan Tekanan Darah

4 Manfaat Kacang Panjang untuk Kesehatan, Salah Satunya Bisa Turunkan Tekanan Darah

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kacang panjang merupakan sayuran yang banyak kita jumpai, dan merupakan sayuran yang banyak mengandung nutrisi.

Kacang panjang ini dinilai rendah kalori, serta tinggi protein, mineral, vitamin dan antioksidan, yang tentunya baik untuk kesehatan tubuh.

Berikut ini kandungan nutrisi dan manfaat dari kacang panjang, seperti dikutip Holopis.com dari Alodokter :

Kandungan Nutrisi Kacang Panjang

Dalam seporsi kacang panjang mentah atau sekitar 100 gram, terkandung 47 kalori dan beragam nutrisi lain, seperti:

Penerbit Iklan Google Adsense
  • 3 gr protein
  • 1 gr lemak
  • 8 gr karbohidrat
  • 3 gr serat
  • 50 mg kalsium
  • 44 mg magnesium
  • 59 mg fosfor
  • 240 mg kalium

Kacang panjang juga mengandung zat besi, zinc, mangan, selenium, vitamin A, vitamin B, vitamin C, dan folat. Selain itu, kacang ini juga mengandung senyawa fenolik yang berperan sebagai antioksidan.

Manfaat Kacang Panjang

  • Mengontrol Berat Badan

Kacang panjang merupakan sayuran yang rendah kalori, jika dikonsumsi secara rutin, maka tidak akan menambah berat badan secara signifikan, bahkan justru baik untuk mengontrol berat badan.

Selain itu, beragam kandungan gizi, seperti protein dan serat, dalam kacang panjang juga berperan dalam meningkatkan metabolisme tubuh dan mengontrol nafsu makan.

  • Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan

Manfaat selanjutnya adalah bisa menjaga kesehatan sistem pencernaan, hal itu terjadi karena kacang panjang memiliki serat yang tinggi.

Kandungannya tersebut juga bisa mengurangi risiko berbagai masalah pencernaan, seperti sembelit, bahkan bisa mengatasi sindrom iritasi usus besar.

  • Menurunkan Tekanan Darah

Kacang panjang juga bisa mengontrol tekanan darah tinggi atau hipertensi, karena terdapat kandungan mineral seperti kalium di dalamnya.

Kemudian, kacang panjang juga mengandung serat yang tinggi, sehingga bermanfaat untuk mengurangi tekanan darah.

  • Mengontrol Kadar Gula Darah

Manfaat lainnya yakni bisa mengontrol kadar gula darah, dimana kandungan seratnya mampu memperlambat penyerapan gula dalam darah.

Selain itu, sayuran ini juga memiliki indeks glikemik rendah sehingga tidak akan menaikkan gula darah secara drastis.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Ternyata Ini Manfaat Sayur Bayam, Salah Satunya Cegah Anemia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Bayam memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh, salah satunya yakni dipercaya bisa mencegah anemia. Sebelumnya diketahui, bayam memiliki banyak kandungan di dalamnya,...

Minum Madu Tiap Hari Biar Sehat! Gak Percaya?

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Madu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, mengingat madu merupakan pemanis alami yang mengandung zat yang bersifat antioksidan, antiradang, dan antibakteri. Madu...

Manfaat Luar Biasa Ikan Salmon, Bisa Jaga Kesehatan Jantung

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Siapa sih yang tidak suka ikan salmon? Ikan yang sedikit lebih mahal dibandingkan ikan lainnya ini memang memiliki manfaat kesehatan yang...

Awasi Konsumsi Gula Harian Kamu

Gula, si pemanis yang menggoda, sering kali menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Ditambahkan dalam teh, kopi, makanan, dan camilan, gula memang memberikan rasa lezat yang disukai banyak orang.

Waspada! Ciri-Ciri Orang dengan Kadar Gula Darah Tinggi

Kadar gula darah tinggi, atau hiperglikemia, merupakan kondisi di mana tubuh memiliki terlalu banyak glukosa (gula) dalam darah.

Mengenali Gejala HIV: Tanda-tanda Awal yang Perlu Diketahui

HIV (Human Immunodeficiency Virus) adalah virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh manusia, secara khusus sel-sel CD4 yang penting untuk melawan infeksi.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS