HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tagar Facebook dan Instagram down menjadi trending topik di X (dulunya Twitter) pada malam ini, Selasa (5/3). Banyak pengguna media sosial dari perusahaan Meta yang mengeluhkan tidak bisa login di akun mereka.

Berdasarkan laporan dari situs DownDetector.com, kedua platform tersebut sedang mengalami gangguan yang menyebabkan ribuan pengguna terdampak, dimana gangguan yang paling banyak terjadi adalah masalah akses masuk.

Bahkan beberapa pengguna mengaku mendapatkan pesan ‘Kesalahan Tidak Dikenal’ (Unknown Error) saat mencoba masuk kembali ke akun mereka yang otomatis keluar dari aplikasi Facebook.

Banyak pengguna yang mengungkapkan kekecewaan dan frustrasi mereka terhadap gangguan ini pada kedua aplikasi media sosial tersebut, yang tidak hanya dirasakan oleh pengguna di Indonesia, tetapi juga dilaporkan oleh pengguna di seluruh dunia.

Namun untuk saat ini, aplikasi Instagram tampaknya masih bisa diakses oleh sebagian besar pengguna. Namun untuk aplikasi Facebook maupun massanger sendiri sama sekali tidak bisa diakses oleh para pengguna.

Adapun hingga berita ini dibuat, belum ada konfirmasi resmi dari perusahaan besutan Mark Zuckerberg tersebut mengenai penyebab gangguan ini.

Meskipun belum ada pernyataan resmi dari pihak Instagram atau Facebook tentang penyebab gangguan ini, para pengguna tetap berharap bahwa masalah tersebut segera dapat diatasi agar mereka dapat kembali menggunakan kedua platform tersebut dengan lancar.

Gangguan ini sekali lagi mengingatkan kita akan kerentanan infrastruktur digital dan ketergantungan kita pada teknologi, serta pentingnya memiliki alternatif dan rencana darurat dalam menghadapi gangguan semacam ini.