Minggu, 29 Desember 2024

Innalillahi, Ayah Bimbim Slank Meninggal Dunia

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Musisi Indonesia, Bimbim Slank kehilangan sang ayah, Sidharta M Soemarno pada hari Senin, 4 Maret 2024 di malam hari 21.27 WIB. Ayah Bimbim kemudian dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, yang berlokasi di Jakarta Pusat pada hari ini, Selasa (5/3).

Diwakilkan oleh Ramadhani sebagai keluarga dan bagian dari manajemen Slank, keluarga Bimbim mengucapkan terima kasih dan meminta maaf jika almarhum memiliki kesalahan selama di dunia.

“Terima kasih atas kehadiran bapak ibu semua. Mohon maaf atas segala kesalahan almarhum baik sengaja maupun tidak sengaja. Mohon maaf atas penambutan kami, jika kurang berkenan,” kata Ramadhani, dikutip Holopis.com.

Personel Slank lainnya, Ridho, Kaka, Hafiedz serta Ivanka turut mengantarkan jenazah ayah Bimbim ke tempat peristirahatan terakhirnya.

Ramdani juga meminta kepada siapapun yang merasa masih memiliki urusan dengan almarhum agar bisa menghubungi pihak keluarga di Jalan Potlot.

“Untuk masalah utang piutang, dapat menghubungi keluarga di Jalan Potlot, dengan Mas Adri, Mas Bimbim, atau Masto juga bisa,” kata Ramadhani.

Sebagai informasi, ayah Bimbim Slank meninggal dunia di usia 88 tahun, di RS Asri Jakarta. Akun resmi Slank pun ikut turut mengucapkan rasa turut berduka, dan mengumumkan kabar pilu itu di akun Instagram mereka.

“Slank dan management mengucapkan turut berduka atas meninggalnya bapak Sidharta M Seomarno (ayahanda dari @bimbimslank). Semoga amal ibadah beliau diterima disisi-Nya, dan diberikan ketabahan untuk kelaurga yang ditinggalkan. Amin,” kata @slankdotcom.

Reaksi Netizen

Kolom komentar akun resmi Slank pun dipenuhi oleh para penggemar setia serta rekan sesama artis yang turut berduka cita.

“Turut berduka cita om Bim,” kata @riyan_nugros.

“Innalilahi wainnalilahirajiun,” kata @kirsdayantilemos.

“Alfatihah, do’a surga untuk beliau Pak Sidharta M Soemarn,” kata @darl_scoo.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral