HOLOPIS.COM, JAKARTA – Boston Celtics berhasil mengandaskan perlawanan Dallas Mavericks pada lanjutan NBA, dengan skor telak 138-110.
Sebelum itu, perlu diketahui terlebih dahulu bahwa pertandingan antara Boston Celtics vs Dallas Mavericks berlangsung di TD Garden Arena, Sabtu (2/3).
Dalam pertandingannya, Boston Celtics tampil ciamik dengan mendominasi raihan poin di seluruh kuarter yang ada atas Dallas Mavericks.
Boston Celtics mampu membuka kuarter pertama dengan kemenangan poin 38-32, kemudian menang poin 28-27 di kuarter kedua.
Setelah turun minum, konsistensi performa Boston Celtics tak tergoyahkan, Jayson Tatum dkk mampu mengambil momentum kemenangan di sisa kuarter yang ada, dengan menang poin 36-31 di kuarter tiga dan menang poin telak 36-20 di kuarter empat. Dengan demikian, skor kedua tim berakhir 138-110.
10 STRAIGHT W'S ✅#DifferentHere pic.twitter.com/wurk0dqLw2
— Boston Celtics (@celtics) March 2, 2024
Ada pun pencetak skor tertinggi dikuasai dua pemain bintang dari masing-masing tim. Pada posisi pertama ada bintang milik Mavericks, Luka Doncic, dengan mengemas 37 poin, 12 rebounds dan 11 assists.
Kemudian diikuti oleh bintang Boston Celtics, Jayson Tatum dengan 32 poin, delapan rebounds dan tiga assists.
Dengan demikian, hasil kemenangan tersebut mambwa Boston Celtics kokoh di puncak klasemen NBA Wilayah Timur, dengan mengoleksi 0.797 PCT dalam 47 kemenangan dan 12 kekalahan.
Sedangkan Dallas Mavericks masih terpaku di peringkat delapan klasemen sementara NBA Wilayah Barat, dengan 0.567 PCT dalam 34 kemenangan dan 26 kekalahan.
Hasil kemenangan atas Mavericks pun jadi modal berharga bagi Boston Celtics, sebab Jayson Tatum dkk dijadwalkan bakal melakoni laga super big match kontra Golden State Warriors pada lanjutan NBA, Minggu (3/3) nanti.