Advertisement
Categories: Polhukam

Ngasiman Djoyonegoro Apresiasi Sinergitas TNI Polri

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Analis intelijen, pertahanan, dan keamanan, Ngasiman Djoyonegoro (Simon) mengapresiasi semangat sinergitas antara TNI dan Polri.

Ia menilai bahwa menegaskan kedua institusi negara tersebut merupakan fondasi pertahanan dan keamanan yang harus dibangun atas landasan soliditas dan sinergisitas kedua institusi tersebut.

“Kita ini sedang masa transisi kepemimpinan sampai pelantikan presiden hasil Pemilu 2024 dilaksanakan. Karenanya, jaminan pertahanan dan keamanan sangat penting,” kata Simon kepada Holopis.com, Rabu (28/2).

Soliditas dan sinergisitas TNI-Polri adalah isu yang selalu bergulir dari periode ke periode. Hal ini karena isu tersebut merupakan aspek penting dalam memastikan stabilitas nasional.

“Soliditas dan sinergisitas TNI-Polri ini kulminasi kesadaran kedua institusi atas berbagai kejadian yang mengancam pertahanan dan keamanan nasional. Utamanya pasca reformasi 1998. Semua ancaman dapat ditangani dengan baik berkat kerja sama lembaga pertahanan dan keamanan ini,” ujarnya.

Pria yang juga rektor Institut Sains dan Teknologi Al-Kamal, Jakarta tersebut berpandangan, bahwa setidaknya ada sejumlah situasi yang perlu direspons dalam kegiatan Rapat Pimpinan ini.

“Dinamika elit politik saat ini, terutama pasca Pemilu 2024, jangan sampai meluas di tingkat basis yang berpotensi terjadinya gesekan di arus bawah. Langkah antisipasi dilakukan secara menyeluruh dan menjangkau seluruh wilayah Indonesia perlu dilakukan,” tuturnya.

Hal lain adalah perlunya langkah antisipasi diplomasi pertahanan dalam merespons lingkungan strategis terkini. Apalagi kata Simon, Asia Tenggara saat ini dipetakan berdasarkan keberpihakan terhadap negara-negara adi daya seperti Amerika Serikat maupun China.

“Apakah itu pro barat dalam hal ini Amerika Serikat atau pro blok timur, dalam hal ini China. Kapasitas untuk memposisikan diri dalam situasi tersebut sangat penting sehingga menentukan langkah diplomasi apa yang akan kita ambil?,” tukasnya.

Sementara itu kata Simon, tantangan terkait perkembangan dunia digital juga tidak kalah penting. Intensitas serangan siber ke Indonesia kini semakin intensif seiring dengan posisi Indonesia yang semakin menguat dalam peta geopolitik.

“Tantangan ini harus ditanggapi secara lebih serius dalam kebijakan yang lebih strategis namun juga operasional di lapangan, sehingga kita tidak lagi kecolongan. Karenanya, sinergisitas juga diperluas dengan lembaga-lembaga lain yang berwenang dan berkompeten dalam urusan siber,” tandas Simon.

Share
Published by
Muhammad Ibnu Idris

Recent Posts

Cek Cuaca Jateng saat Libur Natal, Bakal Turun Hujan Seharian?

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jateng (Jawa Tengah)…

5 menit ago

Akbar Faizal Harap MA Lihat Vonis Harvey Moeis : Putusan 6,5 Tahun Hina Logika Keadilan

JAKARTA - Mantan politisi Partai NasDem, Akbar Faizal mengingatkan kepada Mahkamah Agung agar bersikap pada…

20 menit ago

Cuaca Jakarta Bakal Diguyur Hujan Ringan Siang Nanti, Cek Prakiraan Lengkap BMKG

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jakarta pada…

35 menit ago

Jadwal Boxing Day Liga Inggris Malam Ini : City dan Everton Berebut Kado Natal, Chelsea-MU Main

Boxing Day Liga Inggris edisi 2024 kali ini akan bergulir dalam beberapa jam ke depan.…

50 menit ago

RESEP : Cah Sawi Tahu Sumedang, Bikin Nagih Beneran!

Resep makanan kali ini ada Cah Sawi Tahu Sumedang, yang tentunya lezat dan menyehatkan. Cocok…

1 jam ago

Senyum Mo Salah Saat Ucapan Natal, Lantas… Kontrak dengan Liverpool Apa Kabar Mo?

Mohamed Salah kembali membagikan momen dirinya dan keluarga ikut serta merayakan hari Natal di media…

1 jam ago