Jumat, 17 Januari 2025

Update Klasemen Liga 1 Terbaru : Borneo FC Kokoh di Puncak

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Borneo FC Samarinda tetap kokoh di puncak klasemen Liga 1 saat ini, sedangkan PSIS Semarang, Persib bandung hingga Bali United tidak ada pergeseran pekan ini. Berikut update klasemen selengkapnya di artikel ini.

Perlu diketahui, bahwa Borneo FC Samarinda melaju kencang meninggalkan para pesaing terdekatnya, dimana mereka sampai saat ini masih kokoh di puncak klasemen Liga 1, dengan mengoleksi 57 poin dalam 25 pertandingan.

Kemenangan terakhir didapat Borneo FC saat bersua Persikabo 1973, dengan skor 2-3. Tiga poin sempurna itu lah yang membuat Borneo FC tetap berada di jalur juara.

Kemudian, drama hasil imbang menghiasi tiga tim peringkat dua, tiga dan empat klasemen, yakni PSIS Semarang, Persib Bandung dan Bali United.

PSIS Semarang terlebih dahulu bermain, dimana mereka harus puas ditahan imbang 1-1 kontra Dewa United. Hasil itu membuat Laskar Mahesa Jenar berpotensi digeser Persib.

Namun, Persib pada malam harinya juga harus puas mendapatkan hasil imbang 1-1 atas Barito Putera. Dengan begitu, misi tim Maung Bandung menggeser PSIS Semarang gagal terlaksana.

Kini, PSIS Semarang ada di posisi dua dengan 43 poin dalam 25 pertandingan, selisih satu poin saja dengan Persib Bandung.

Menariknya, seiring dengan hasil imbang PSIS Semarang dan Persib Bandung, Bali United yang mengancam dari posisi empat mendapatkan hasil seri juga, padahal apabila menang, skuad Serdadu Tridatu bisa langsung naik tahta ke posisi dua.

Bali United harus dipaksa imbang PSM Makassar dengan skor 0-0. Hasil itu membuat Serdadu Tridatu terpaku di peringkat empat klasemen sementara Liga 1, dengan mengoleksi 42 poin dalam 25 laga.

Ada pun tiga tim terbawah masih dihuni Arema FC (posisi 16), Perskabo 1973 (posisi 17) dan Bhayangkara Presisi Indonesia FC (posisi 18).

Klasemen Liga 1 Terkini

Klasemen Liga 1
Klasemen Liga 1 per pekan ke-25. [Foto : Flashscore]
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral