Advertisement
Categories: Internasional

Pria Ini Tewas Usai Lompat dari 29 Lantai dengan Parasut Buatan Sendiri

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Seorang pria bernama Nathy Odinson (33) meninggal dunia usai melompat dari gedung lantai 29 dengan menggunakan parasut buatannya sendiri.

Insiden tersebut membuat gempar masyarakat di Pattaya, Thailand pada hari Sabtu, 27 Januari 2024 lalu. Aksi pria asal Inggris tersebut berlangsung pada pukul 19.30 WIB dan berakhir sangat tragis.

Odinson tampak mengenakan helm dan kaos oblong warna cokelat, kemudian, ia juga menggunakan ransel yang berisi parasut untuk terjun ala film Mission Impossible yang dibintangi oleh Tom Cruise.

Uniknya, aksi nekat itu dia lakukan hanya untuk memberikan engagement di akun Facebook pribadinya. Aksi terjun payung itu pun menyedot perhatian 10.000 penonton saat itu.

Berdasarkan penjelasan dari wakil inspektur investigasi dari Polres Bang Lamung, Letnan Polisi Kamolporn Nadee, bahwa aksi terjun payung Odinson gagal lantaran parasut gagal terbuka saat ia melompat. Alhasil, tubuh Odinson sempat menghantam pohon sebelum remuk di atas aspal jalanan.

“Parasut yang digunakan almarhum untuk melompat tidak berfungsi dan tidak berada di tengah seperti yang diharapkan,” kata Kamolporn.

Kemudian, rekan-rekan Odinson yang merekam kejadian itu dari lantai 29 juga sudah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui semua motif dan kronologi dari aksi berbahaya itu.

Sekadar diketahui Sobat Holopis, bahwa Odinson memang sudah kerap melakukan aksi nekatnya itu di berbagai negara. Namun dalam kesempatan itu, tampak di dalam rekaman menunjukkan Odinson menghitung mundur “tiga, dua, satu, sampai jumpa lagi”. Dalam rekaman tersebut terdengar mendarat di pohon sebelum menghantam tanah.

Jasad Nathy Odinson usai gagal mendarat dengan selamat di Pattaya.

Sementara itu, saudara laki-laki Odinson, Ed Harrison mengatakan bahwa kakaknya itu memang sering melakukan aksinya itu di berbagai negara. Bahkan Odinson disebut setelah menyelesaikan 5.000 lompatan di seluruh dunia.

Namun di Pattaya, Odinson membuat kesalahan fatal. Di mana parasut yang digunakan almarhum untuk melompat tidak berfungsi dan tidak berada di tengah seperti yang diharapkan.

Share
Published by
Muhammad Ibnu Idris

Recent Posts

Ternyata Ini Manfaat Buah Kelengkeng Bagi Kesehatan Tubuh

Buah kelengkeng banyak digemari karena rasanya yang manis dan lezat. Selain itu, mudah juga didapat.

17 menit ago

Rayakan Natal 2024, Owena Mayang Sari Rangkul Seluruh Partai Politik

Bupati Mahakam Ulu Terpilih Owena Mayang Shari Belawan menegaskan, pihaknya bakal merangkul semua pihak pasca…

37 menit ago

Arsenal Harus Naik Level Lagi Kalau Mau Kejar Liverpool

Arsenal masih dalam jalur perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini, namun sedikit tertinggal dari…

37 menit ago

Persija Fokus Petik 3 Poin Dulu Baru Pikirkan Potensi Transfer Pemain

Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena menyebut bahwa saat ini Macan Kemayoran fokus mendulang tiga poin…

57 menit ago

Lirik Lagu Bunga Maaf – The Lantis yang Viral di TikTok

Lagu berjudul Bunga Maaf merupakan lantunan hits milik grup band kekinian bernama The Lantis. Lirik…

1 jam ago

Chelsea Diklaim Siap Permanenkan Jadon Sancho

Chelsea diklaim siap mempermanenkan status Jadon Sancho, dimana Sancho sejatinya merupakan pemain pinjaman dari Manchester…

2 jam ago