Categories: Ragam

Waspada Angin Puting Beliung, Jangan Sampai Nyawa Jadi Taruhan!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Angin Puting Beliung memang menjadi salah satu bencana alam yang sangat mengerikan, bahkan dalam beberapa kasus yang besar, dapat menimbulkan kerugian yang sangat banyak, sampai menelan korban jiwa.

Sehingga, untuk sobat Holopis perlunya pengetahuan mengenai dampak dan kekuatan dari Angin Puting Beliung ketika terjadi.

Dipantau Holopis.com dari Instagram @bpbd_jabar, Kamis (22/2), terlihat beberapa tingkat kekuatan dari sebuah Angin Puting Beliung dengan menggunakan Skala Fujita, serta dampak yang terjadi dari masing-masing skala.

– F0 (Lemah) 64-115 Km/Jam.

Akibatnya pohon terdorong dan dahan pohon akan patah ketika berada pada skala ini.

– F1 (Sedang) 116-180 Km/Jam.

Dari skala ini akibat yang ditimbulkan adalah permukaan atas rusak, serta pohon mulai rusak.

– F2 (Signifikan) 181-253 Km/Jam.

Dampak yang terjadi ketika di skala ini, yaitu pohon akan tercabut tak kuat menahan kekuatan angin, dan juga benda ringan akan terlempar.

– F3 (Parah) 254-332 Km/Jam.

Lebih parah lagi, dampaknya adalah dinding rumah akan mengalami kerusakan, bahkan mobil akan terlempar.

– F4 (Menghancurkan) 333-416 Km/Jam.

Dampak yang ditimbulkan dari skala ini adalah pohon akan berterbangan tak dapat menahan kekuatan angin, serta rumah akan mengalami kerusakan serius.

– F5 (Luar Biasa) 417-509 Km/Jam.

Dengan kekuatan yang sangat luar biasa ini, angin akan membawa terbang mobil dan juga rumah akan rata dengan tanah.

– F6 (Tak Terbayangkan) >509 Km/Jam

Pada skala ini merupakan tingkatan tertinggi dari kekuatan Angin Puting Beliung, yang mana belum pernah ada kasus yang sampai pada tingkat ini, dan pastinya akan berdampak tidak ada benda yang tersisa di permukaan tanah.

Jadi untuk para pembaca Holopis, diharapkan untuk berhati-hati dan melihat tanda bahwa akan munculnya Angin Besar, dan selamatkan diri anda dan keluarga ke tempat yang aman ketika bencana tersebut melanda.

HLM

Share
Published by
HLM
Tags: Bencana Alam

Recent Posts

Sedih! Baifern Pimchanok dan Nine Nanphat Putus, Tak Lagi Jadi Couple Goals Thailand

Pasangan selebriti asal Thailand, Baifern Pimchanok dan Nine Naphat harus berakhir setelah kurang lebih 2…

25 menit ago

Lakalantas : Mantan Anggota DPRD Fraksi PKS Meninggal Tabrakan dengan Polisi

HOLOPIS.COM, MAGETAN - Kecelakaan lalu lintas sama-sama pengendara sepeda motor hingga berakibat fatal terjadi di…

55 menit ago

Ganjar dan Ahok Dilantik Jadi Ketua DPP PDIP, Puan : Isi Jabatan Kosong

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menunjuk Ganjar Pranowo dan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok mengisi…

1 jam ago

Alila Villas Uluwatu Bisa Jadi Pilihan Untuk Liburan Bersama Keluarga

Alila Villas Uluwatu bisa jadi tempat pilihan bagi keluarga, untuk mengisi waktu liburan. Di lokasi…

2 jam ago

Manfaat Luar Biasa Ikan Salmon, Bisa Jaga Kesehatan Jantung

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Siapa sih yang tidak suka ikan salmon? Ikan yang sedikit lebih mahal…

2 jam ago

Paula Verhoeven Pakai Hijab Gegara Takut Mati

Paula Verhoeven sudah mantap untuk mengenakan hijab sebagai seorang muslimah. Alasan Paula memutuskan untuk berhijab…

3 jam ago