BerandaNewsOlahragaLuis Suarez Pastikan Inter Miami akan Jadi Klub Terakhirnya

Luis Suarez Pastikan Inter Miami akan Jadi Klub Terakhirnya

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Luis Suarez secara terang-terangan mengungkapkan, bahwa Inter Miami merupakan klub terakhirnya yang akan ia bela.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa desas-desus Luis Suarez akan pensiun sejatinya telah mencuat sejak musim sebelum-sebelumnya.

Mengingat, Luis Suarez telah meninggalkan kompetisi Eropa sejak 2022 lalu, yang kemudian membela klub di negaranya yakni Uruguay dengan bergabung bersama Nacional.

Luis Suarez pun sukses membawa Nacional menjuarai Uruguayan Primera Division 2022. Seteah itu, eks bintang Barcelona itu merumput bersama klub Brasil, yakni Gremio.

Penerbit Iklan Google Adsense

Luis Suarez lantas mendapatkan kontrak dua tahun, sebelum akhirnya ia memangkas kontraknya menjadi satu tahun, karena memiliki riwayat cedera lutut.

Kendati demikian, Luis Suarez masih mampu menciptakan 29 gol dalam 54 pertandingannya, dan sukses meraih titel Campeonato Gaucho 2023.

Kini, Luis Suarez berada bersama sejumlah rekan lamanya, salah satunya yaitu Lionel Messi bersama Inter Miami. Suarez dikontrak selama satu musim dengan opsi perpanjangan satu musim.

Luis Suarez pun memastikan bahwa Inter Miami bakal menjadi tim terakhirnya yang akan ia bela.

“Inter Miami akan menjadi klub terakhir saya, keluarga saya sudah tahu itu. Saya belum punya tanggal pastinya, namun ini adalah perhatian terakhir,” ungkap Suarez, seperti dikutip Holopis.com.

“Saya siap menjalani tantangan terakhir ini, tapi ada kelelahan yang tidak bisa dihindar, dan pada akhirnya saya ingin memiliki hidup berualitas di masa depan,” tambah pemain berusia 37 tahun tersebut.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Francesco Bagnaia Juara MotoGP Jerman 2024, Geser Posisi Jorge Martin di Klasemen Sementara

Francesco Bagnaia berhasil jadi juara MotoGP Jerman 2024, setelah menyelesaikan 30 lap dengan waktu 40 menit 40,063 detik.

Jorge Martin Tambah Poin Usai Juara Sprint Race MotoGP Jerman 2024

Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin kembali menambah poin setelah berhasil juara di sprint race MotoGP Jerman yang berlangsung di sirkuit Sachsenring, Sabtu (6/7).

Darren/Bernadine Gagal Juara Badminton Asia Junior Championship 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ganda campuran Indonesia yakni Darren Aurelius/Bernadine Anindya Wardana gagal menjuarai Badminton Asia Junior Championship 2024, usai kandas di babak final. Sebelum itu,...

Erick Thohir Ingin Indonesia Gebuk Balik Australia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi para pemain Timnas U-16 Indonesia untuk kembali mengalahkan Australia di berbagai ajang. Hal tersebut diungkapkan Erick...

Kemendikbudristek Apresiasi Capaian Indonesia di ASEAN University Games 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengapresiasi penampilan Kontingen Mahasiswa Indonesia yang telah memberikan prestasi membanggakan di 21st ASEAN University...

ASEAN University Games 2024 : Panahan Ikut Sumbang 7 Emas untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Cabang olahraga (cabor) panahan berhasil menyumbangkan sebanyak tujuh medali emas untuk Indonesia di 21st ASEAN University Games 2024 Surabaya-Malang. Srikandi Merah Putih...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS