HOLOPIS.COM, JAKARTA – Xiaomi dikabarkan bakal segera merilis smartphone seri flagship mereka, yakni Xiaomi 14 Ultra dalam waktu dekat ini.
Seiring dengan jadwal peluncurannya yang masih simpang siur, spesifikasi dari smartphone papan atas Xiaomi ini pun masih simpang siur.
Salah seorang tech anthusias bernama leaker Yogesh Brar memberikan bocoran terkait spesifikasi HP flagship pemilik merk yang identik dengan warna oranye ini. Bocoran itu disampaikan Brar melalui cuitannya di aplikasi X (dulunya Twitter).
Disebutkan, bahwa Xiaomi 14 Ultra ini akan membawa perubahan besar dari generasi pendahulunya, yakni Xiaomi 13 Ultra.
Kabarnya, Xiaomi 14 Ultra akan dibekali dengan layar berpanel AMOLED LTPO dengan ukuran yang cukup luas, yakni 6,73 inch. Layar ini memiliki resolusi yang terbilang cukup up to date untuk saat ini, yakni QHD+ dengan refesh rate 120Hz.
Dari sisi dapur pacu, ponsel ini akan ditenagai dengan chipset tergahar sekaligus terbaru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Gen 3. Namun Brar tidak mengungkap kapasitas RAM dan memori internal yang akan dibawa Xiaomi 14 Ultra ini.
Dari segi baterai, Xiaomi 14 Ultra akan dilengkapi baterai berkapasitas 5.300 mAh dengan pengisian cepat 90W. Kapasitas baterai ini sedikit lebih besar dari pendahulunya yang hanya 5.000 mAh.
Kemudian dari sisi kamera yang menjadi jualan utama Xiaomi di seri flagship mereka, Xiaomi 14 Ultra akan mengusung empat kamera belakang. Kabarnya, Xiaomi akan kembali menggandeng perusahaan kamera ternama Leica.
Adapun empat kamera belakang Xiaomi 14 Ultra akan terdiri dari kamera utama 50 MP yang menggunakan sensor 1-inch dengan variable aperture. Kemudian kamera ultrawide 50 MP, kamera telephoto 50 MP dengan zoom 3,2x, dan kamera periskop 50 MP dengan zoom 5x.
Adapun sebelumnya, sempat dirumorkan bahwa Xiaomi 14 Ultra akan menggunakan sensor Sony LYT-900 dengan bukaan lensa antara f/1,6 dan f/4,0. Sementara untuk kamera depannya, Xiaomi hanya mengandalkan kamera 32 MP untuk mengambil selfie.
Belum diketahui kapan Xiaomi akan merilis Xiaomi 14 Ultra. Pasalnya, Xiaomi saat ini tengah fokus pada peluncuran global Xiaomi 14 yang akan digelar di ajang Mobile World Congress (MWC) 2024 pada 25 Februari mendatang.