Advertisement
Categories: Ekobiz

Berkat Tambang Maluku Utara Jadi Provinsi Dengan Pertumbuhan Ekonomi Tertinggi!

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Amalia Adininggar Widyasanti menyampaikan, bahwa berkat sektor tambang di Maluku Utara membuat mereka sukses menjadi Provinsi dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi di Indonesia.

“Maluku Utara merupakan sumber pertumbuhan ekonomi tertinggi untuk wilayah Maluku dan Papua, yang tadi sudah saya sampaikan, didorong oleh industri pengolahan, pertambangan dan perdagangan,” wanita yang karib disapa Winny dalam Konferensi Pers, Senin (5/20), seperti dikutip Holopis.com.

Kemudian, ia juga mengatakan bahwa Maluku Utara memperoleh pertumbuhan ekonomi sebesar 2,67 persen dari keselurahan provinsi di pulau Maluku dan Papua, yakni dengan total sebesar 6,94 persen.

Selain itu, terdapat beberapa provinsi yang juga berkontribusi dalam mencetak pertumbuhan ekonomi di pulaunya, salah satu di antaranya adalah Sulawesi Tengah.

“Sulawesi Tengah merupakan sumber tertinggi untuk wilayah Sulawesi, dan lapangan usaha yang mendorong pertumbuhan ekonomi sulawesi tengah adalah industri pengolahan, pertambangan dan perdagangan,” lanjutnya.

Kemudian, Winny juga mengatakan bahwa beberapa pulau yang ada di Indonesia, sumber pertumbuhan ekonominya masih sama seperti tahun sebelumnya. Beberapa di antaranya adalah Pulau Jawa, Kalimantan, Sumatera hingga Bali.

“Untuk wilayah pulau Sumatera, Jawa, Bali-Nusra, dan Kalimantan, sumber pertumbuhan utamanya masih sama seperti tahun sebelumnya,” terangnya.

Lalu ia pun juga mengungkapkan, beberapa provinsi yang menjadi penompang pertumbuhan ekonomi tertinggi di setiap pulaunya. Yakni ada di Ibukota DKI Jakarta hingga provinsi Sumatera Utara.

“Pertumbuhan ekonomi di pulau Sumatera masih ditopang oleh ekonomi Provinsi Sumatera Utara. Untuk pulau Jawa, DKI Jakarta masih menjadi penopang pertumbuhan ekonomi pulau jawa,” ungkapnya.

“Untuk wilayah Bali-Nusra sumber perekonomian terbesar masih berasal dari provinsi Bali, pertumbuhan ekonomi di pulau Kalimantan masih ditopang oleh ekonomi provinsi Kalimantan Timur,” pungkasnya.

Share
Published by
Danu Rahmat Saifudin

Recent Posts

RESEP : Sandwich Roti Gandum Keju, Sarapan Sehat dan Nikmat

Resep makanan kali ini ada Sandwich Roti Gandum Keju yang tentunya lezat, nikmat dan menyehatkan.…

3 menit ago

Kunci Gitar Lisztomania – Phoenix Chord

JAKARTA - Phoenix, band indie rock dari Prancis, kembali memikat pendengar dengan lagu "Lisztomania" yang…

58 menit ago

Ancol Tata Pedagang Asongan

JAKARTA - PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, tengah melakukan penataan pedagang asongan. Sebagai tahap uji…

1 jam ago

PMTL JTQ Jatim Gelar Tasyakuran Akbar Khataman Al-Qur’an Berbagai Riwayat

MADIUN - Program Murattal Tujuh Lagu (PMTL) Jam’iyuah Tilawatil Qur’an (JTQ) Provinsi Jatim, akan menyelenggarakan…

2 jam ago

Film Harbin Sajikan Sejarah Korea Selatan Dengan Pemeran Tampan

JAKARTA - Para pecinta film Korea Selatan harus berbahagia karena film persembahan rumah produksi CJ…

3 jam ago

Kunci Gitar Supercut – Lorde Chord

JAKARTA - Lorde, seorang penyanyi dan penulis lagu dari Selandia Baru, kembali memikat pendengar dengan…

4 jam ago