HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas U-20 Indonesia disebut bakal menambah jadwal uji coba mereka menghadapi klub Korea Selatan, Suwon FC.
Sebelum itu, perlu diketahui bahwa Timnas U-20 Insonesia sejatinya sudah dijadwalkan melakoni dua laga uji coba, yakni melawan Thailand dan Uzbekistan.
Timnas U-20 Indonesia akan main terlebih dahulu kontra Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Jumat (26/1). Setelah itu skuad Garuda muda akan melawan Uzbekistan di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (30/1).
Rencana melakoni laga uji coba selanjutnya pun dijelaskan Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, dimana ia menerangkan skuad Garuda muda akan menghadapi Suwon FC setelah rangkaian dua laga uji coba melawan Thailand dan Uzbekistan.
“Ya pasti kami uji coba lagi. Kami akan melakukan uji coba lagi, ada satu kali pertandingan uji coba,” ungkap Indra, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.
“Ini lagi dimatangkan apakah itu jadi atau belum. Saya belum dapat laporan, ada dengan tim dari Korea ya, Suwon kalau nggak salah,” tambahnya.
Rencana uji coba tersebut pun telah terkonfirmasi oleh pihak Suwon FC itu sendiri, dimana memang klub Korea Selatan itu sebelumnya akan menggelar Pemusatan Latihan (TC) di Bali, seiring dengan hal itu pemain baru mereka, yaitu Pratama Arhan pun akan bergabung bersama Suwon FC di Bali.
“Perekrutan Arhan sejalan dengan direksi klub kami, yakni mengembangkan pemain muda. Kami berencana menggelar uji coba di Indonesia,” ungkap General Manager Suwon FC, Choi Soon-ho, seperti dikutip Holopis.com dari Kyeongin.
“Jika Arhan ikut bermain sebagai pemain Suwon FC, akan menjadi event yang bagus,” tambahnya.