Konser Kedua Album ‘Nalar’ Tuntas, Fourtwnty Anggap Yogyakarta Rumah Kedua

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Setelah sukses tampil di kota Surabaya, Band Fourtwnty yang terkenal dengan lantunan lagu ‘Mangu’, berhasil juga dalam menggelar konser Tour Album Nalar di kota Yogyakarta pada (21/1) lalu.

Pemberhentian keduanya Arie Lesmana beserta teman-teman Fourtwnty di Yogyakarta sukses memikat para penonton yang berada di Grand Pacific Mall, mereka terkena magis dari lagu-lagu yang dibawakan.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Terlihat pada postingan pertama yang menampilkan bahwa Yogyakarta merupakan rumah kedua mereka dan sekaligus merupakan titik kedua Nalar Tour Album Indonesia, mereka selalu senang berada di kota tersebut.

“Rumah kedua kami, Yogyakarta. Jadi titik kedua Nalar Tour Album Indonesia. Selalu senang berada di kota ini, terima kasih kehangatannya,” tulis dalam foto dikutip Holopis.com dari Instagram @fourtwntymusic.

- Advertisement -

“Pemberhentian kedua, rumah kedua kami, Yogyakarta!,” tulis caption.

Tak hanya itu saja, Band asal Jakarta tersebut mengucapkan terimakasih kepada fansnya yang telah datang dan menonton serta bersenang-senang bersama mereka.

“Terima kasih sudah datang dan bersenang-senang bersama,” tulis caption.

Kemudian, tak lupa juga Fourtwnty mengucapkan harapannya untuk dapat bertemu kembali dengan para fansnya tersebut di waktu yang tepat.

“Semoga ada waktu yang tepat untuk bertemu lagi,” tulis caption.

Sehingga, tinggal satu kota lagi yang akan menjadi pemberhentian Nalar Tour Album Indonesia ini, yaitu di kota Jakarta pada tanggal 27 Januari nanti, untuk para penggemarnya jangan sampai ketinggalan untuk mengamankan tiketnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis