Jumat, 17 Januari 2025

Leo/Daniel Lolos ke 16 Besar Indonesia Masters 2024 Berkat Ketenangan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ganda putra badminton Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses melangkah ke babak 16 besar Indonesia Masters 2024 berkat ketenangan yang ditampilkan saat bertanding.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus berhadapan dengan wakil ganda putra andalan Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel di babak 32 besar Indonesia Masters 2024.

Dalam pertandingannya di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (23/1), Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mampu menang dengan straight game langsung, 21-16 dan 21-17.

Leo/Daniel mengaku bahwa, ada momen dimana mereka bermain tidak tenang karena lawan sukses memancing emosi mereka. Namun, semuanya perlahan bisa dilewati dengan ketenangan.

“Pada pertandingan hari ini (Selasa) kami sempat terbawa suasana permainanan lawan. Mereka sering memancing emosi kami sehingga permainan kami tidak tenang,” ungkap Leo, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.

“Kami perlahan bermain lebih tenang dan terbukti bisa mengembalikan kedudukan dan meraih kemenangan,” tambahnya.

Dengan kemenangan tersebut, maka pasangan yang kerap disebut The Babies itu sukses mengakhiri rekor buruk di dua turnamen awal tahun ini, dimana sebelumnya mereka selalu kandas di fase awal saat Malaysia Open dan India Open.

Selain itu, hasil kemenangan itu juga membawa Leo/Daniel ke 16 besar Indonesia Masters 2024, dan dijadwalkan tanding melawan pemenang laga antara Xie Hao Nan/Zeng Wei Han (China) dan Joshua Magee/Paul Reynolds (Irlandia).

Leo/Daniel pun percaya diri bisa memberikan permainan terbaik di laga berikutnya, terlebih lagi bermain di bawah dukungan supporter sendiri.

“Bermain di rumah sendiri yakni di Istora Senayan membuat kami ingin menampilkan permainan terbaik. Apa pun hasilnya kami ingin berusaha dan tidak mau cepat puas,” tambah Leo.

“Menghadapi babak berikutnya, kami harus mempersiapkan diri lebih siap lagi dan menjaga kondisi dengan istirahat yang cukup,” pungkas Daniel.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral