Minggu, 22 September 2024
Minggu, 22 September 2024
NewsEkobizGibran Beber Strategi Kurangi Ketergantungan Terhadap Energi Fosil

Gibran Beber Strategi Kurangi Ketergantungan Terhadap Energi Fosil

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka, menekankan bahwa pihaknya berkomitmen untuk mengurangi ketergantungan pada energi fosil.

Komitmen itu disampaikan Gibran dalam debat keempat Pilpres 2024 yang berlangsung di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (21/1) malam.

Dia pun menyampaikan sejumlah cara yang menjadi gagasan pihaknya bersama Prabowo Subianto dalam mwngurangi ketergantungan energi fosil.

“Untuk mengurangi ketergantungan pada energi fosil kita akan dorong transisi menuju energi hijau, seperti bioavtur atau biodiesel dan bioetanol,” kata Gibran dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com.

Gibran menuturkan, bahwa sejauh ini pemerintah sudah menjalankan program B35 dan B40.

Dalam kesempatan yang sama, Walikota Solo itu juga menyampaikan, bahwa potensi energi baru dan terbarukan juga luar biasa.

“Bisa mencakup 3.686 gigawatt yang meliputi energi surya, angin, air, bioenergi dan juga panas bumi,” kata Gibran.

Gibran menyabut, apabila agenda transisi energi hijau ini dikawal dengan baik, maka akan membuka 19 juta lapangan kerja baru, dimana diantaranya merupakan green jobs yang ramah lingkungan.

“Ini adalah peluang kerja di bidang kelestarian lingkungan adalah tren peluang kerja masa kini dan masa depan,” tandasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Hari Minggu, Harga Emas Antam Mandek di Level Rp 1.455.000

Harga emas batangan bersertifikat keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) alias emas Antam terpantau tidak mengalami perubahan alias stagnan pada perdagangan hari ini, Minggu 22 September 2024.

Menhub Klaim Punya Jurus Jitu Turunkan Harga Tiket Pesawat

Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengungkapkan sejumlah cara untuk menurunkan harga tiket pesawat yang semakin mahal. Setidaknya, kata dia, terdapat empat cara yang dipaparkan olehnya.

DJP Klaim MLI STTR yang Diteken Sri Mulyani Bisa Dongkrak Penerimaan Pajak

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengklaim, perjanjian Multilateral Instrument Subject to Tax Rule (MLI STTR) bisa mendongkrak penerimaan pajak negara.

Pasar Keuangan RI Banjir Dana Asing dalam Sepekan

Bank Indonesia (BI) mencatat aliran dana asing yang masuk ke pasar keuangan Indonesia selama sepekan terakhir, yakni selama periode transaksi 17 - 19 September 2024 sebesar Rp 25,6 triliun.