yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Jokowi Terkerek Bansos

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Lembaga Survei Indonesia (LSI) menyampaikan hasil surveinya terkait kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hasilnya, sebanyak 83 persen publik menyatakan puas.

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menjelaskan, bahwa alasan kuat publik yang puas terhadap kinerja Presiden Jokowi adalah karena program bantuan sosial (bansos), yang diketahui terus mengucur deras ke rakyat kecil.

“Alasan puasnya kalau ditanya, itu adalah soal bantuan kepada rakyat kecil. Mungkin kalau bahasa yang lebih sering dibicarakan di media, soal bansos kali,” ujar Djayadi dalam paparannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (20/1).

Djayadi menyebut, penyaluran bansos belakangan ini memang mengalami peningkatakan, yang kemudian membuat penilaian masyarakat ke kinerja Presiden Jokowi juga ikut terkerek naik.

“Jadi bantuan kepada rakyat kecil itu mungkin tampaknya makin banyak selama masa Desember sampai Januari, dan itu diatribusikan oleh masyarakat kepada kinerja presiden,” jelasnya.

Sementara itu, publik yang menyatakan tidak puas dengan kinerja Presiden Jokowi memiliki beberapa alasan. Selain dari penilaian buruk terhadap kinerja presiden, alasan utama ketidakpuasan publik juga melibatkan isu bantuan yang dinilai tidak merata.

Tak cuma itu, persoalan harga barang kebutuhan pokok juga menjadi alasan publik menyatakan ketidakpuasannya terhadap kinerja pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Adapun survei yang dilakukan pada tanggal 10-11 Januari 2024 ini dilakukan melalui sambungan telepon, dengan jumlah responden sebanyak 1.206 responden yang dipilih secara acak melalui metode double sampling.

Dengan metode tersebut, margin of error dari survei ini diperkirakan sebesar +-2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral