Jumat, 17 Januari 2025

Sunrise Gunung Ciremai Tak Pernah Gagal Tunjukkan Pesonanya

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hallo sobat ketinggian, kalian pernah ga nih muncak dan mendapatkan sunrise di Gunung Ciremai, yang terletak di berbatasan dengan tiga Kabupaten, yaitu ; Kabupaten Kuningan, Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Majalengka.

Gunung Ciremai memang selalu menjadi destinasi pendakian favorit Jawa Barat karena memiliki pesonan alam yakni sunrisenya yang tidak pernah gagal.

Sebuah akun Instagram @tigadewaadventureindonesia memperlihatkan video bagaimana Gunung Ciremai dengan keindahan sunrisenya yang berwarna jingga bersinar dari sudut langit.

Sunrise Gunung Ciremai memang tidak pernah gagal untuk dapat di nikmati oleh para pendaki gunung atau para pecinta alam untuk merasakan feelnya.

“Sunrise Gunung Ciremai ngga pernah gagal. Jalur Favorit kalian Lewat via mana nih?,” dikutip dari caption akun Instagram @tigadewaadventureindonesia seperti dikutip Holopis.com, Senin (15/1).

Baca Juga :  Pesona Panorama 7 Gunung Tertinggi di Sumatera, Salah Satunya Ada Seven Summit Indonesia

Perlu diketahui, Gunung Ciremai merupakan gunung tertinggi di daerah Jawa Barat, yaitu dengan ketinggian 3.078 mdpl (meter di atas permukaan laut).

Walaupun Gunung Ciremai merupakan gunung tertinggi yang berada di Jawa Barat dan memiliki jalur yang cukup ekstrem, tapi gunung tersebut tetap menjadi destinasi pendakian favorit untuk para petualang.

Ciremai memang memiliki daya tarik sendiri untuk dikunjungi, selain sunrisenya yang sangat cantik untuk dipandang, di sana juga memiliki berbagai jalur yang dapat dicoba satu per satu.

Hal tersebut membuat para warganet yang menyukai kegiatan outdoor atau dunia pendakian, serta tak sedikit yang kepo ingin mencoba jalur baru yang ada di Ciremai pun turut mengomentari postingan tersebut.

Baca Juga :  Panorama Gunung Salak Jawa Barat, Full Wisata Alam

“Jalur yg blom pernah d cobain jalur baru (sadarehe), jalur yg bloman khatam (cm ampe pos 10) linggasana (ajib bat dah ni jalur),” tulis @yantie.7.

“The most beautiful volcano in west java,” tulis @dandiakembali_.

“Baru coba via apuy pengen explore via lainya,” tutur @hanalatfh.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral