Pihak Keamanan Lakukan Briefing Singkat Jelang Kedatangan Gibran di Warakas Tanjung Priok

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Meriahnya warga menunggu kedatangan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka di Jl. Warakas 4 gang 16 RT007/RW013, Tanjung Priok, Selasa (16/1), turut juga dilakukan briefing sebelum kedatangannya di Relawan Jagat Prabowo Jakarta Utara.

Tepat pada hari ini capres dari Prabowo Subianto menyambangi daerah Warakas, Jakarta Utara guna untuk bersosialisasi dengan warga setempat dan para pendukungnya di sana.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Sudah banyak warga yang berkumpul di sekitar tempat check point, dimana cawapres tersebut akan turun, mulai dari anak sekolah, ibu rumah tangga sampai yang pastinya relawan Jagat Prabowo itu sendiri.

Hal tersebut tak luput dari persiapan (briefing) untuk menjaga keamanan dari Gibran, mulai dari pihak POLRI, Pol PP sampai BPBD Jakarta Utara.

- Advertisement -

Setelah diadakan briefing singkat, pihak kepolisian langsung menyebar demi mengamankan wilayah sekitar supaya perjalanan rombongan Gibran dapat lancar.

Tah hanya dari pihak pemerintahan, pihak keamanan setempat pun turut membantu untuk menjaga keamanan warga sekitar, seperti Linmas, Ormas setempat, sampai relawan jagat Prabowo ikut serta mengamankannya.

Sampai saat ini situasi terlihat kondusif dan tertib berkat koordinasi berbagai pihak.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis