Categories: Hiburan

Kronologi Andre Taulany Disomasi Karena Nyanyikan Lagu Mungkinkah

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Awal tahun 2024, dunia musik Tanah Air diwarnai dengan eks gitaris band Stinky, Ndhank Surahman Hartono yang melarang mantan bandnya, termasuk Andre Taulany untuk tak lagi menyanyikan lagu ‘Mungkinkah’.

Pada awal tahun 2024 silam, Ia menekankan bahwa selama ia tidak bergabung secara resmi dengan band Stinky, mereka tidak minta izin atau koordinasi tiap kali membawakan lagu Mungkinkah.

“Padahal kalau secara legal, penciptaan, pembuatan, bisa dibilang lagu Mungkinkah itu 85 persen ciptaan saya,” ucapnya, dikutip kembali oleh Holopis.com, Kamis (11/1).

Ndhank meluruskan bahwa ia hanya ingin pertanggung jawaban saja. Ia hanya meminta dua persen hasil dari manggung band Stinky yang mebawakan lagu Mungkinkah.

“Saya tuh pengen ada tanggung jawab aja. Saya minta dua persen dari setiap mereka tampil di event. Mas Irwan pribadi sih nggak keberatan, tapi Nano sama Eddy nggak setuju,” ucapnya.

Tanggapan Andre Taulany

Andre Taulany pun mengatakan bahwa ia tidak masalah disomasi. Asalkan memiliki alasan yang jelas, dan legalitas yang kuat pula.

“Kalau nuntut-nuntut nggak ada kekelasan kayak gini itu sama aja dengan pemerasan, malak jadinya,” ujar Andre.

Ndhank Surahman Menyadari Kesalahan

Ndhank Surahman pun meminta maaf kepada masyarakat Indonesia dan mengakui kesalahannya.

“Saya segera menyadari bukan seperti ini yang saya mau dan saya harapkan. Karena sebagai manusia biasa, saya juga tak luput dari kesalahan,” katanya dalam unggahannya di Instagram pribadi, @ndhank_s_hartono, dikutip Holopis.com, Kamis (11/1).

“Saya sudah mencabut surat kuasa saya dari saudara Firdaus, sehingga saudara Firdaus tidak lagi menjadi kuasa hukum saya,” lanjutnya.

Pencabutan surat kuasa ini ia lakukan setelah melayangkan somasi sebesar Rp35 miliar atas hak cipta lagu Mungkinkah kepada mantan vokalis band Stinky, Andre Taulany.

Darin Brenda Iskarina

Share
Published by
Darin Brenda Iskarina
Tags: Artis

Recent Posts

Kaesang Pangarep : Jateng Punya Masalah Kompleks

Ketua Umum PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Kaesang Pangarep mulai melirik potensi untuk maju di Pilkada…

2 menit ago

Bukan Eddy Rahmayadi, PKS Dukung Bobby Nasution Maju di Pilkada Sumut

PKS menegaskan bahwa mereka telah memilih untuk memberikan rekomendasi kepada Bobby Nasution di Pilkada Sumatera…

17 menit ago

PKB Pasrah Usulan Nagita Slavina Ditolak Golkar

PKB mengaku terbuka dengan tanggapan Partai Golkar yang merasa asing dengan sosok Nagita Slavina.

32 menit ago

Jokowi : WTP Bukan Prestasi!

Presiden Jokowi (Joko Widodo) memberikan apresiasi atas kinerja sejumlah lembaga negara yang memperoleh predikat WTP…

47 menit ago

Jokowi Kesel Birokrasi di Indonesia Masih Rumit

Presiden Jokowi (Joko Widodo) mengakui bahwa birokrasi di Indonesia sampai dengan saat ini masih rumit…

1 jam ago

Perjalanan Akademis Firmanto Laksana: Dari Ketua Bidang PERADI hingga Guru Besar Kehormatan Unissula

Ketua Bidang Pendidikan Profesi Advokat, Sertifikasi, dan Kerja Sama DPN Peradi, Firmanto Laksana, dikukuhkan sebagai…

1 jam ago