HOLOPIS.COM, SEMARANG – Informasi prakiraan Cuaca Jateng (Jateng) pada hari ini, Selasa (9/1) telah dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya.

Berdasarkan data prakiraan tersebut, cuaca Jateng pada hari ini nampaknya kurang bersahabat bagi yang hendak beraktivitas di luar ruangan. Pasalnya cuaca Jateng pada hari ini berpotensi turun hujan di sejumlah wilayah.

BMKG bahkan mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem berupa hujan yang dapat disertai petir dan angin kencang di sejumlah wilayah.

“Berpotensi hujan sedang hingga lebat dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Pegunungan hingga dataran tinggi, Jateng selatan, Jateng timur, Solo raya, dan sekitarnya,” tulis peringatan dini BMKG, seperti dikutip Holopis.com dari laman resminya, Selasa (9/11).

Secara rinci, BMKG memprediksi cuaca Jateng bakal dimulai dengan cuaca berawan hingga cerah berawan pada pagi ini. Namun saat memasuki waktu siang, cuaca hujan mulai mengguyur sejumlah wilayah.

Pada siang ini, potensi hujan terjadi dengan intensitas ringan hingga sedang, bahkan hujan dapat disertai petir di sejumlah wilayah seperti Blora, Boyolali, Jepara, Kajen, Karanganyar, Klaten, Kudus, Magelang, Mungkid, Pati, Salatiga, Sragen, Temanggung, dan Wonosobo.

Kemudian pada malamnya, kondisi cuaca Jateng umumnya kembali ke cuaca berawan. Namun terdapat sejumlah wilayah yang berpotensi turun hujan, yakni wilayah Banjarnegara, CIlacap, Kebumen, Purbalingga, danPurwokerto.

didominasi hujan sedang. Namun untuk sejumlah wilayah yakni Boyolali, Kajen, Kudus, Magelang, Mungkid, Purworejo, Sragen, Temanggung, Wonogiri dan Wonosobo.

Selain itu, BMKG melalui laman resminya juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada akan potensi bencana banjir hingga tanah longsor di Jateng, akibat tingginya curah hujan..

“Waspada potensi bencana hidrometeorologi beserta dampaknya seperti banjir, tanah longsor, angin kencang, sambaran petir, dll,” tulis BMKG.

Selain cuaca, BMKG melalui laman resminya juga merilis prakiraan suhu dan kelembapan udara di Jateng pada hari ini. Hasilnya, suhu di Jateng hari ini berkisar antara 23-34 derajat celcius, dengan kelembapan 60-95 persen.