Sabtu, 28 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Prabowo Subianto: Rizal Ramli, Sahabat Intelektual dan Demokratis

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengungkapkan rasa kehilangannya atas meninggalnya sahabat dekatnya, eks Menteri Keuangan Rizal Ramli. Setelah melayat di rumah duka di Bangka, Jakarta, pada Rabu (3/1), Prabowo memberikan penghormatan kepada sosok Rizal Ramli sebagai seorang intelektual dan demokratis.

“Rizal Ramli memang sahabat saya, beliau seorang intelektual, demokrat, aktivis yang idealis,” ungkap Prabowo pada media dikutip langsung oleh Holopis.com, Rabu (3/1).

Prabowo menegaskan bahwa meski perbedaan pandangan dalam keputusannya, persahabatan mereka tetap kuat.

“Banyak pemikiran beliau yang baik,” tambahnya.

Prabowo menyatakan penghargaan dan saling menghormati sebagai dasar hubungan mereka.

“Kita tetap bersahabat,” kata Prabowo.

Dalam mengenang almarhum, ia menyoroti keberanian Rizal Ramli dalam menyuarakan pemikiran yang idealis.

“Saya kira itu mungkin dari segi idealisme beliau, jadi saya memilih jalan rekonsiliasi. Saya memilih jalan kerukunan, mencari titik-titik pertemuan dari pada titik-titik perpisahan. Itu jalan saya,” tegas Prabowo.

Pernyataan Prabowo mencerminkan komitmen untuk mempertahankan nilai-nilai persahabatan dan menemukan kesamaan di tengah perbedaan pandangan, menggambarkan hubungan yang lebih dari sekadar politik, melainkan ikatan persahabatan yang mendalam.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral