Sabtu, 28 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Sri Mulyani Kenang Rizal Ramli Sebagai Sosok yang Berjasa Jaga Perekonomian RI

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Usai melayat Rizal Ramli di rumah duka Jalan Bangka IX Jakarta, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan rasa duka citanya.

Ia mengenang sosok Eks Menteri Keuangan era pemerintahan Gus Dur tersebut sebagai orang yang berjasa menjaga perekonomian Indonesia meski pandangannya sering bertentangan dengan kebanyakan orang.

“Kami atas nama Kemenkeu menyampaikan bela sungkawa duka kepada seluruh keluarga. Semoga beliau diterima oleh Allah di sisi terbaik dan tentu seluruh jasa beliau dalam mengurus, mengomentari, membawa dan ikut menjaga perekonomian Indonesia merupakan jasa yang diberikan balasan oleh Allah,” kata Sri Mulyani, Rabu (3/1) seperti dikutip Holopis.com.

Ia menyebutkan pertemuan fisik terakhirnya dengan Begawan Ekonomi ini adalah saat ketika Hari Uang Kemenkeu tahun 2019.

Selain sepak terjangnya sebagai ekonom, Sri Mulyani juga mengenang Rizal Ramli secara personal sebagai teman dekat kakak-kakaknya saat kuliah.

“Sebetulnya sama Pak Rizal Ramli itu hubungan lama banget karena beliau dan alm istrinya itu Bu Hera itu teman dekat sama kakak-kakak saya waktu Masih di ITB,” pungkasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral