Advertisement
Categories: Ragam

Cuaca DKI Jakarta Selasa (2/1) : Ada Peringatan Hujan Petir pada Sore – Dini Hari

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi prakiraan cuaca DKI Jakarta pada hari ini, Selasa (2/1).

Dipantau Holopis.com dari laman resminya, BMKG meminta masyarakat, khususnya mereka yang akan bepergian atau akan beraktivitas di luar ruangan untuk waspada akan potensi hujan disertai kilat atau petir di sejumlah wilayah Ibu Kota.

“Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin yang dapat terjadi di sebagian besar Jaksel (Jakarta Selatan), Jaktim (Jakarta Timur) dan Jakbar (Jakarta Barat) pada sore, malam, dan dini hari,” tulis peringatan dini BMKG.

Untuk prakiraan lengkapnya, cuaca di Jakarta Barat diperkirakan berawan pada pagi hingga siang ini. Kemudian malamnya hujan sedang dan dini hari diperkirakan hujan ringan.

Selanjutnya wilayah Jakarta Pusat diperkirakan cuaca pada pagi hingga siang hari berawan tebal, malam mulai hujan ringan hingga dini hari.

Kemudian untuk wilayah Jakarta Selatan diperkirakan pagi dan siang hujan ringan, malam hari mulai hujan sedang dan dini hari diperkirakan hujan ringan.

Jakarta Timur diperkirakan cuaca pagi hingga siang akan hujan ringan, kemudian malam hingga dini hari hujan petir. Sedangkan Jakarta Utara diperkirakan cuaca pagi hingga siang berawan, malam hingga dini hari hujan ringan.

Lanjut untuk wilayah Kepulauan Seribu, diperkirakan cuaca pada pagi ini hujan ringan, siang hari berawan, malam kembali hujan ringan hinggga dini hari.

Adapun selain merilis informasi mengenai prakiraan cuaca, BMKG juga memberikan informasi perihal prakiraan suhu dan kelembapan udara di Jakarta pada hari ini.

Adapun menurut prakiraan BMKG, suhu udara di Jakarta hari ini bakal berkisar antara 24 – 33 derajat celcius, dengan kelembapan di angka 60 – 100 persen.

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Mahfud MD Masih Optimis Pemberantasan Korupsi era Prabowo, Kita Tunggu Setelah 6 Bulan

JAKARTA - Mantan Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan bahwa masih ada harapan besar kepada pemerintahan…

4 menit ago

Jelang Natal, Harga Emas di Pegadaian Masih Tak Bergerak

Harga emas batangan bersertifikat yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau masih tidak bergerak pada…

19 menit ago

Jadwal dan Link Live Streaming Misa Natal 2024 di Katedral Jakarta

Misa Natal 2024 akan berlangsung pada malam dan puncak Hari Raya Natal di Gereja Katedral…

34 menit ago

BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Didominasi Hujan Sejak Pagi Hari, Cek Sebarannya

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jakarta pada…

49 menit ago

Cuaca Jateng Berpotensi Turun Hujan, Cek Sebarannya

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jateng (Jawa Tengah)…

1 jam ago

PT LIB Bilang Gini Terkait PSM Makassar Mainkan 12 Orang Hadapi Barito Putera

PT Liga Indonesia Baru atau PT LIB merespon mencuatnya soal PSM Makassar yang tampil dengan…

1 jam ago