Advertisement
Categories: Olahraga

Jadwal Boxing Day Liga Inggris Dini Hari Nanti : Brighton vs Spurs, Arsenal vs West Ham

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jadwal Boxing Day Liga Inggris dini hari nanti merupakan laga pamungkas menjelang penutupan Natal dan Tahun Baru. Ada dua pertandingan seru sebagai penutup Boxing Day kali ini, yakni Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur dan Arsenal vs West Ham United.

Boxing Day Liga Inggris nanti diawali lebih dulu oleh laga antara Brighton vs Spurs, yang akan digelar di Amex Stadium.

Beban berat jelas dipikul Tottenham Hotspur pada pertandingan nanti, mereka dituntut untuk menang agar bisa melanjutkan tren kemenangannya.

Tottenham Hotspur sendiri baru bangkit dari keterpurukan, dan sukses melewati tiga laga tanpa kekalahan. Selain itu, The Lilywhites juga tengah berambisi naik ke tiga besar klasemen Liga Inggris lagi, dimana mereka kini terpaku di posisi lima dengan 36 poin.

Namun, bukan perkara mudah mengalahkan Brighton. Meski The Sagulls tengah dihadapkan dengan kondisi yang inkonsisten, mereka tetap lawan yang kerap menjadi batu sandungan tim elit Liga Inggris.

Kemudian pertandingan berikutnya mempertemukan big match antara Arsenal menghadapi West Ham United di Stadion Emirates.

Arsenal selaku tuan rumah, jelas mengincar betul tiga poin sempurna. Bagaimana tidak, The Gunners tengah bersaing memperebutkan tahta klasemen Liga Inggris saat ini.

Arsenal sendiri baru saja terdepak dari posisi puncak menyusul kemenangan Liverpool atas Burnley, dimana kini The Gunners ada di peringkat dua klasemen sementara dengan 40 poin dalam 18 pertandingan, selisih dua poin dari Liverpool dengan 42 poinnya.

Meski begitu, Arsenal perlu bekerja ekstra keras mengalahkan West Ham United saat ini, mengingat The Hammers tengah dalam kepercayaan diri tinggi usai sukses melibas habis Manchester United dengan skor 2-0 tanpa balas di Liga Inggris pekan lalu.

Kendati demikian, Arsenal tetap lebih diunggulkan untuk bisa memeluk kemenangan atas West Ham United.

Jadwal Boxing Day Liga Inggris Dini Hari Nanti

Jumat (29/12)

  • Pukul 02.30 WIB : Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur
  • Pukul 03.15 WIB : Arsenal vs West Ham United
Share
Published by
Achmad Husin Alifiah

Recent Posts

Imigran Guatemala Ditangkap Polisi New York Usai Bakar Wanita di Kereta

USA - Kepolisian New York (NYPD) telah resmi menangkap seorang pria yang melakukan pembakaran terhadap…

12 menit ago

Selamat Natal 2024, Menag: Tebar Cinta Kasih, Kuatkan Bangunan Kemanusiaan

JAKARTA - Menteri Agama Nasaruddin Umar mengucapkan Selamat Merayakan Natal 2024 kepada umat Kristiani. Menag…

27 menit ago

MAKI Nilai Hukuman Harvey Moeis Harusnya 20 Tahun

JAKARTA - Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman menilai bahwa hukuman terhadap Harvey…

42 menit ago

Cek Pengumuman Kelulusan PPPK Tahap 1 Lewat SSCASN, Begini Caranya

Hasil seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 tahap 1 diumumkan secara bertahap mulai…

57 menit ago

Hasto Kristiyanto Tersangka KPK

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan telah menetapkan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto sebagai…

1 jam ago

Jelang Natal, Harga Emas Antam Dibanderol Murah

Harga emas batangan bersertifikat keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) terpantau mengalami penurunan yang signifikan…

1 jam ago