yandex
Rabu, 8 Januari 2025

Gibran Trending, Satu-satunya Capres yang Ucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pasca diselenggarakannya debat Calon Wakil Presiden (Cawapres), pembicaraan terkait hasil debat pun menjadi sangat hangat di antara netizen. Ada yang semakin yakin dengan pasangan pilihannya, ada pula yang berubah pikiran untuk memilih pasangan yang lain.

Nama cawapres dari pasangan calon nomor 2, Giran Rakabuming pun menjadi trending topic di media sosial Twitter.

Netizen membahas Gibran sebagai satu-satunya calon wakil presiden yang mengucapkan selamat natal dan tahun baru ketika menutup pidatonya.

“Pada pidato penutupan debat, hanya Gibran yang memberikan apresiasi dan respect pada paslon lain. SELAMAT NATAL DAN TAHUN BARU,” demikian disampaikan akun Twitter @PartaiSocmed, dikutip Holopis.com, Sabtu (23/12).

Netizen pun memuji Gibran dan menilai bahwa ia telah menunjukkan warga Indonesia sebagai negara demokrasi yang menghargai perbedaan.

Apalagi, tidak ada cawapres lain yang mengucapkan selamat kepada umat Kristiani yang akan segera merayakan natal tersebut.

“Hebat mas Gibran,” kata @Kuispedia.com.

“Membuktikan dengan keren,” kata @mynameisprayaa.

“Kami minoritas merasa dihargai oleh cawapres ini. Masih inget natal yang dirayakan kami-kami ini, GBU mas,” kata @pierreicon.

Sebagai informasi dalam pernyataan penutupnya, Gibran mengatakan bahwa Indonesia adalah negara yang besar, dan akan segera memasuki momen di mana mayoritas warga memasuki usia produktif.

“Ini kesempatan kita, untuk meningkatkan produktivitas nasional. Peluang untuk menuju Indonesia emas makin terbuka lebar. Tapi bapak ibu, yang saya hormati teman-teman sesama anak muda, ingat, kesempatan ini hanya datang sekali,” kata Gibran.

Sebagai informasi, masyarakat Indonesia akan mengadakan salah satu pesta demokrasi terbesar di dunia, yaitu Pemilihan Presiden 2024 pada tanggal 14 Februari mendatang.

Nantinya masyarakat akan memilih diantara paslon nomor 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, paslon nomor 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, dan paslon nomor 2, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral