HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hari kedua Liga 1 pada Sabtu (16/12) kemarin sukses dimanfaatkan sejumlah tim untuk bisa memetik tiga poin sempurna. Ada Persija Jakarta dan Borneo FC Samarinda yang sama-sama kompak mengemas kemenangan.
Namun sebelum itu, perlu diketahui terlebih dahulu bahwa Liga 1 kemarin dibuka oleh laga big match antara PSIS Semarang vs Madura United, dimana kedudukan skor berakhir imbang 2-2.
Hasil imbang yang diterima kedua tim itu pun tak merubah kedudukan mereka di papan klasemen. PSIS Semarang tetap bertengger di posisi empat klasemen sementara Liga 1, dengan mengoleksi 38 poin, sedangkan Madura United ada di posisi kelima dengan 35 poin.
Kemudian di sisi lain, ada Borneo FC Samarinda yang sukses mengemas kemenangan 1-0 tanpa balas kontra Rans Nusantara FC. Satu-satunya gol skuad Pesut Etam itu dicetak oleh Terens Puhiri di menit 24 babak pertama.
Hasil kemenangan itu pun membuat posisi Borneo FC Samarinda kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1, dengan torehan 51 poin.
Kemenangan juga didapat Persija Jakarta saat menghadapi PSS Sleman. Dalam pertandingannya di Stadion Patriot Chandrabhaga, Macan Kemayoran mampu menang dengan skor tipis 1-0 tanpa balas, menariknya, torehan itu dibuat di penghujung babak kedua laga.
Gol tunggal Persija Jakarta kontra PSS Sleman itu dicetak oleh Ondrej Kudela di menit 90 melalui titik putih.
Dengan hasil kemenangan tersebut, maka Persija sukses melewati lima laga tanpa kekalahan, dengan dua kemenangan dan tiga lainnya hasil imbang. Kini, Persija Jakarta duduk di peringkat delapan, dengan total 32 poin.
Hasil Liga 1
Sabtu (16/12)
Pukul 15.00 WIB : PSIS Semarang 2 vs 2 Madura United FC
Pukul 15.00 WIB : Rans Nusantara FC 0 vs 1 Borneo FC Samarinda
Pukul 19.00 WIB : Persija Jakarta 1 vs 0 PSS Sleman