Advertisement
Categories: Gosip

Tak Pernah Datang ke Sidang Cerai, Ternyata Ammar Zoni Ditangkap Polisi Lagi

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Aktor Ammar Zoni lagi-lagi ditangkap polisi karena kasus penggunaan obat-obatan terlarang. Kabar ini pun sudah dikonfirmasi oleh Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol M Syahduddi.

“Benar (artis ditangkap narkoba),” kata Syahdudi, dikutip Holopis.com, Rabu (13/12).

Kabar ini pun langsung menghebohkan publik. Apalagi ini sudah ketiga kalinya Ammar tertangkap narkoba hingga menghancurkan rumah tangganya.

Polisi mengatakan, mereka masih melakukan pengembangan lebih lanjut atas penangkapan yang telah dilakukan penyidik.

Ammar Zoni Pernah Minta Maaf ke Istri

Saat ditangkap karena narkoba untuk kedua kalinya di bulan Maret 2023 silam, Ammar Zoni sempat mengucapkan maaf kepada sang istri di hadapan awal media.

Dalam konferensi pers sambil mengenakan baju oranye, Ammar Zoni meminta maaf kepada sang istri, Irish Bella sambil menangis.

“Selamat malam teman-teman media semuanya, pertama-tama, saya mau minta maaf kepada istri saya, maafkan saya, saya minta maaf kepada keluarga saya,” kata Ammar Zoni saat itu.

Ia mengaku bersalah dan meminta maaf kepada masyarakat yang sudah merasa kecewa karena ulahnya, dan berterima kasih kepada Polres Metro Jakarta Selatan yang saat itu menurutnya berhasil meminimalisir peredaran narkotika di Indonesia.

“Saya berterima kasih kepada bapak polri, polres metro jaksel, yang sudah berhasil, untuk meminimalisir peredaran drugs di Indonesia,”

Saat ini, Ammar Zoni sedang digugat cerai oleh istrinya, aktris Irish Bella. Namun, Ammar dikabarkan sengaja tak mau menghadiri sidang perceraian karena masih ingin mempertahankan pernikahannya dengan Irish Bella.

Sebagai informasi, Ammar Zoni pertama kali ditangkap pada tahun 2017. Ammar kemudian kembali berurusan dengan polisi dengan kasus serupa saat ditangkap polisi pada Maret 2023, namun ia kemudian dinyatakan bebas pada 4 Oktober lalu.

Share
Published by
Darin Brenda Iskarina

Recent Posts

Intip Kebersamaan Keluarga Irfan – Jennifer Bachdim Saat Hias Pohon Natal

Keluarga Irfan dan Jennifer Bachdim menyambut bulan Desember dengan penuh ceria dan semangat natal yang…

3 menit ago

Oknum Polisi Polda Sulsel Diduga Bikin Video Esek-esek dengan Istri Orang

Video mesum sepasang sejoli beredar dan tengah jadi perbincangan di tengah-tengah masyarakat di Sulawesi Selatan.

18 menit ago

Forum Aktivis Islam Ancam Lakukan Sweeping Miras di Karawang

Ketua Forum Aktivis Islam (FAIS), Sunarto, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang dan Aparat Penegak Hukum…

33 menit ago

Serunya Jessica Iskandar Dekorasi Pohon Natal Bersama El Barack

Jessica Iskandar tampak sangat bahagia saat merayakan natal bersama dengan keluarganya.

48 menit ago

Aparat Tembak Mati Personel Teroris Papua

Aparat gabungan TNI Polri kembali melakukan tindakan tegas terhadap para kelompok teroris Papua yang kerap…

1 jam ago

Terbukti Korupsi PT Timah, Harvey Suami Sandra Dewi Divonis 6,5 Tahun Bui dan Bayar Rp 210 M

Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat menjatuhkan vonis enam…

1 jam ago