Advertisement
Categories: Olahraga

Persib Fokus doooong!

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Persib dijadwalkan tanding melawan Persik Kediri di hari terakhir pekan ke-22 Liga 1. Pelatih tim Maung Bandung, Bojan Hodak menuntut timnya untuk fokus pada pertandingan tersebut demi meraih tiga poin sempurna, karena situasi kompetisi yang semakin sengit.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa pertandingan Persib Bandung vs Persik Kediri akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada Minggu (10/12) pukul 19.00 WIB.

Persib selaku tuan rumah, jelas mengincar betul tiga poin sempurna, sebab hasil kemenangan akan membawa mereka naik lagi ke dua besar klasemen Liga 1.

Kini, Persib sendiri tengah berada di posisi tiga klasemen sementara, dengan mengoleksi 39 poin dalam 21 pertandingan. Tim Maung Bandung baru saja tergeserkan oleh Bali United yang telah selesai melakoni laga di Liga 1 pekan ini, beruntungnya bahwa Serdadu Tridatu hanya meraih hasil imbang 1-1 kontra Dewa United, sehingga selisih poin hanya satu saja untuk kedua tim.

Maka dari itu, kemenangan atas Persik Kediri jadi harga mati yang harus didapat Persib Bandung.

Namun, dalam hal ini, Bojan Hodak mewanti-wanti skuadnya untuk tetap waspada, karena Liga 1 kali ini sulit diprediksi meski sejatinya Persib diunggulkan untuk menang.

“Lawan juga berbahaya, mereka memiliki pemain pengalaman. Kami harus harus berhati-hati. Tapi kami bermain di kandang dan ingin mendapatkan hasil tiga poin,” ungkap Bojan, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Persib, Minggu (10/12).

Lebih lanjut, Bojan menilai bahwa persaingan setiap tim di Liga 1 kali ini sangat sengit, tak memandang posisi klasemen, menang-kalah bisa berlaku bagi tim yang sedang ada di papan atas maupun papan bawah.

“Ini akan menjadi laga yang sulit, sama seperti di laga-laga lainnya. Bisa dilihat di liga ini setiap tim punya kekuatan yang seimbang,” ujarnya lagi

Untuk itu, Bojan menuntut skuad Persib Bandung untuk tetap fokus menjalani laga.

“Satu sama lain saling mengalahkan dan kami bisa saja kehilangan poin menghadapi tim yang ada di papan bawah. Namun kami juga bisa mengalahkan tim di papan atas. Jadi, kami harus sepenuhnya fokus untuk pertandingan,” imbuhnya.

Senada dengan Bojan, bek andalan Persib, Nick Kuipers juga ingin timnya fokus pada pertandingan nanti agar bisa memetik poin sempurna.

“Hal bagusnya adalah kami akan bermain di kandang dan kami harus menang. Apalagi pekan lalu kami bermain imbang. Jadi, penting bagi kami untuk memenangi pertandingan besok (Minggu) dan tetap berada di empat besar,” ucap Kuipers.

Share
Published by
Achmad Husin Alifiah

Recent Posts

HT Indonesia vs Filipina : Skor Sama Kuat 0-0, Ferrari Kartu Merah!

Hasil pertandingan Indonesia vs Filipina masih imbang tanpa gol di babak pertama. Skuad Garuda pun…

12 menit ago

Stasiun Whoosh Karawang Akan Resmi Dibuka 24 Desember

Jelang momen liburan Natal dan Tahun Baru atau Nataru 2024/2025, PT Kereta Cepat Indonesia China…

22 menit ago

Potensi Perputaran Uang dari Wisman saat Libur Nataru Tembus Rp 29 Triliun

Kementerian Pariwisata menyambut momen libur panjang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, yang diyakini…

37 menit ago

Kapolri Minta Angka Kecelakaan Saat Mudik Nataru Ditekan Maksimal

SOLO - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mendorong seluruh bus angkutan yang akan…

52 menit ago

Jasa Marga Catat 490 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Jelang Libur Natal

PT Jasa Marga (Persero) mencatat sebanyak 490.621 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-7 s.d H-5…

1 jam ago

Daftar Susunan Pemain Indonesia vs Filipina di Piala AFF 2024

Daftar susunan pemain Indonesia vs Filipina untuk laga pamungkas Grup B Piala AFF 2024 telah…

1 jam ago