Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Hasil Aston Villa vs Arsenal : The Gunners Akhirnya Tumbang, Puncak Klasemen Beralih ke Liverpool

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hasil Aston Villa vs Arsenal dimenangkan oleh The Villans dengan skor tipis 1-0 tanpa balas. The Gunners pun lengser dari puncak klasemen Liga Inggris.

Sebelumnya diketahui, pertandingan antara Aston Villa vs Arsenal digelar di Villa Park, Minggu (10/12) dini hari WIB.

Dalam pertandingannya, kedua tim saling balas serangan di awal babak pertama, namun agresifitas Aston Villa lebih menonjol di awal.

Terbukti, Aston Villa sukses membukukan gol cepat di menit tujuh melalui John McGinn, hasil kreasi Leon Bailey.

Arsenal memiliki banyak peluang emas, tercatat, ada dua kesempatan melalui tendangan di dalam kotak penalti, namun masih bisa digagalkan kiper Aston Villa, Emiliano Martinez.

Pada babak kedua, Arsenal lebih agresif ketimbang di babak pertama. Dominasi penguasaan bola hampir dikuasai seluruhnya oleh skuad asuhan Mikel Arteta.

Bahkan, Aston Villa cenderung parkir bus, mereka hanya sesekali mengandalkan serangan balik cepat yang memang berujung buntu.

Upaya demi upaya dilakukan Arsenal, peluang mereka dapatkan. The Gunners sejatinya telah mencetak dua gol, namun yang pertama dianggap offside, kemudian gol kedua dari Havertz harus dianulir wasit melalui cek VAR, karena dianggap melakukan handball.

Aston Villa pun sukses mengantongi tiga poin penting di Liga Inggris pekan ini.

Dengan begitu, hasil ini sekaligus memperpanjang tren positif Aston Villa, dimana mereka telah melewati lima laga tanpa kekalahan di Liga Inggris, dengan empat kemenangan dan sekali imbang.

Menariknya, tiga kemenangan diantaranya diraih Aston Villa menghadapi klub top papan atas Liga Inggris, sebelumnya skuad asuhan Unai Emery itu mampu mengalahkan Tottenham 2-1 dan Manchester City 1-0 tanpa balas.

Dengan demikian, kalahnya Arsenal membuat peta klasemen berubah, The Gunners lengser dari posisi puncak, digantikan Liverpool.

Arsenal kini di posisi kedua, dengan 36 poin, tertinggal satu poin atas Liverpool di posisi pertama, dan di posisi ketiga ada Aston Villa dengan 35 poin.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Menpora Janji Evaluasi PON XXI Aceh-Sumut 2024

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo meminta maaf atas kekurangan yang terjadi selama pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut 2024. Menpora Dito pun berjanji akan mengevaluasi hal tersebut agar ke depannya lebih baik lagi.

Persib vs Persija : Carlos Pena Ngarep Hasil Terbaik

Duel super big match Persib vs Persija akan tersaji di hari terakhir pekan ke-6 Liga 1 musim 2024/2025. Pelatih Carlos Pena pun berharap bahwa timnya bisa meraih hasil yang terbaik pada laga tersebut.

China Open 2024 : Dejan/Gloria Kandas di Semifinal

Pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja harus angkat koper dari China Open 2024, usai gagal meraih kemenangan di babak semifinal.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru