Jumat, 27 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Hasil Drawing Copa America 2024 : Argentina dan Chile Bertemu Kembali

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hasil drawing Copa America 2024 telah resmi dirilis, dimana sang juara bertahan Timnas Argentina akan kembali dipertemukan dengan Chile. Sedangkan tim tuan rumah Amerika Serikat berada satu grup dengan Uruguay.

Sebelumnya diketahui, prosesi undian grup Copa America 2024 berlangsung di James L. Knight Center, Miami, pada Jumat (8/12).

Terdapat empat grup yang dihuni masing-masingnya oleh empat negara, dimana seluruhnya datang dari empat pot berbeda. Secara total, ada 16 tim di Copa America 2024, 10 tim diantaranya dari zona CONMEBOL, sedangkan enam tim lainnya dari zona CONCACAF.

Meski begitu, baru 14 tim yang sudah memastikan lolos ke fase grup Copa America 2024. Sementara sisanya masih bertarung melalui jalur playoff.

Untuk Grup A, ada sang juara bertahan Argentina bersama Chile, Peru dan dua tim lain yang masih akan bertanding. Kemudian di Grup B ada Meksiko selaku juara CONCACAF sebelumnya, dan akan bentrok dengan tiga tim lain seperti Venezuela, Ekuador dan Jamaika.

Di Grup C ada tim tuan rumah Amerika Serikat, mereka akan bertemu Uruguay, Panama dan Bolivia. Sedangkan di Grup D ada Brasil, Kolombia, Paraguay dan satu tiket lainnya masih diperebutkan.

Sebagai informasi tambahan, dua pertandingan playoff itu sendiri akan berlangsung pada Maret 2024. Sementara, gelaran Copa America 2024 akan dimulai pada 20 Juni dengan pertandingan pembukanya antara Argentina melawan pemenang antara laga Kanada dan Trinidad & Tobago di Mercedez Benz Stadium, kemudian akan ditutup pada 14 Juli mendatang.

Hasil Drawing Copa America 2024

GRUP A
Argentina (juara bertahan)
Peru
Chile
Kanada/Trinidad & Tobago

GRUP B
Meksiko
Ekuador
Venezuela
Jamaika

GRUP C
Amerika Serikat (tuan rumah)
Uruguay
Panama
Bolivia

GRUP D
Brasil
Kolombia
Paraguay
Kosta Rika/Honduras.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral